Dewiku.com - Princess Mikhaela Audrey Megonondo terpilih sebagai Miss Indonesia 2019. Bukan semata-mata karena sosoknya yang cantik, dia juga sangat cerdas.
Perwakilan Jambi ini dalam ajang Miss Indonesia 2019 bukan gadis biasa. Saat ini dia tercatat menempuh pendidikan di Universitas Internasional Bina Nusantara (Binus).
Nggak heran, gadia manis 18 tahun ini memang terkenal sebagai sosok yang cantik dan cerdas. Dalam channel resmi Miss Indonesia, Princess dengan percaya diri memperkenalkan diri sebagai perwakilan Jambi. Dia juga tegas menyuarakan aspirasi anak muda.
Bukan cuma itu. Princess Mikhaela Audrey Megonondo yang luwes berbahasa Inggris ini juga mampu memukau juri dengan jawaban-jawaban cerdas yang dilontarkannya ketika mendapat pertanyaan kunci, yakni soal hal-hal apa yang akan dia lakukan ketika terpilih jadi Miss Indonesia 2019.
Dengan bahasa Inggris, Princess mengatakan jika dia menjadi Miss Indonesia 2019, kesempatan ini akan digunakan sebaik mungkin untuk menjadi suara para pemuda, khususnya perempuan, untuk meningkatkan kesadaran mereka tentang politik sosial dan krisis.
Dengan suara lantang, Princess juga mengatakan akan membantu masyarakat untuk menjadi lebih baik. Jawaban inilah yang membuat mahkota Miss Indonesia 2019 menghiasi rambut indahnya.
Dengan terpilihnya Princess Mikhaela Audrey Megonondo sebagai Miss Indonesia 2019, dirinya jelas harus bersiap untuk mewakili Indonesia dalam ajang Miss World 2019. Selamat untuk Princess!
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?