Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Merencanakan sebuah pernikahan saja sudah cukup melelahkan karena begitu banyak hal yang harus diperhatikan. Namun, ribet persiapan menikah sepertinya bukan masalah bagi dua sejoli ini. Mereka bahkan menikah 12 kali dalam satu tahun di 12 negara berbeda.
Melansir dari Inside Edition, pasangan ini bernama Kenji dan Taylor Taniguchi. Mereka menikah untuk pertama kali di California. Setelah itu, mereka mengikat janji suci lagi di beberapa negara seperti, Italia, Irlandia, Thailand, Israel, Kuba, hingga Indonesia.
''Aku ingin memastikan dia memiliki sesuatu yang berkesan,'' ucap Kenji.
Saat pernikahan mereka di California, mereka didampingi bersama keluarga dan para sahabat. Taylor mengenakan gaun pengantin neneknya. Namun para pernikahan-pernikahan setelahnya, ia diketahui mengenakan gaun berbeda.
Baca Juga
''Aku telah menjadi seorang ratu,'' kata Taylor.
Taylor merupakan pramugari sebuah maskapai sehingga menurutnya bepergian adalah hal mudah. Namun tujuan favorit mereka adalah Jepang, yakni di mana Kenji melamar Taylor.
Melansir dari Telegraph, menikah disebut bisa membuat seseorang secara fisik lebih kuat. Para peneliti di University College London mempelajari lebih dari 20.000 orang di atas usia 60 di Inggris dan AS dan menemukan pria yang menikah berjalan lebih jauh dan lebih cepat daripada pria bercerai.
Para ahli pun percaya stres karena perceraian dapat berdampak buruk pada kesehatan fisik. ''Kami tidak tahu apakah orang yang lebih sehat cenderung untuk menikah atau ada sesuatu dari menikah yang meningkatkan kesehatan,'' kata Dr Natasha Wood, sang ketua penelitian.
Mungkin hal itu juga lah yang membuat pasangan ini bisa menikah 12 kali dan tidak semakin bahagia berkat setiap momen yang dibuat. (Himedik.com/Yuliana Sere)
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby