Dewiku.com - Memilih nama bayi tentu menjadi salah satu prioritas orangtua ketika bersiap menyambut kelahiran calon bayi. Sekarang, nama bagi si calon bayi bahkan sudah diberikan sejak orangtua pertama kali melihat foto USG. Walau seringkali bukan nama resmi yang akan digunakan si bayi kelak, itu menjadi nama panggilan resmi untuk si calon bayi selama masih berada di dalam perut.
Dilansir dari The Independent, sebuah penelitian baru-baru ini terhadap 1.500 ibu dan ayah yang dilakukan oleh komunitas parenting online ChannelMum.com, selama kehamilan, 9 dari 10 orangtua telah memilih nama panggilan untuk janinnya.
Beberapa nama panggilan janin paling populer yang diberikan orangtua adalah 'button', 'sprout', dan 'pebble'. Mungkin ini sama populernya seperti di Indonesia orangtua kerap memanggil janinnya dengan sebutan 'dedek', 'si utun', dan 'junior'.
Studi ini juga menemukan bahwa orangtua memberikan nama panggilan untuk janin saat usia kehamilan rata-rata mencapai sekitar 12 minggu.
''Memilih nama panggilan adalah tren saat ini di mana orangtua ingin merasa si calon bayi benar-benar nyata dan telah menjadi bagian dari mereka,'' ujar pendiri ChannelMum.com, Siobhan Freegard.
''Memberi nama panggilan pada janin adalah langkah pertama untuk menjalin ikatan dengan janin Anda.''
Lebih dari setengah orangtua yang disurvei menyatakan bahwa mereka terus menggunakan nama panggila janin bahkan setelah bayi lahir.
Sementara itu, satu dari 20 orangtua mengatakan, nama panggilan memengaruhi nama yang akhirnya mereka berikan kepada sang bayi kelak. (Suara.com/Vania Rossa)
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari