Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Park Sora adalah seorang model asal Korea Selatan. Pernah mempunyai masa buruk karena kerap jadi korban bully akibat memiliki tubuh pendek, kini Park Sora sukses jadi model terkenal.
Brand fashion Korea Stylenanda dan merek kosmetik 3CE merekrut Park Sora menjadi model produk mereka. Mempunyai wajah cantik, tak heran jika Park Sora laris menjadi model.
Namun untuk mendapatkan kesuksesan seperti ini, perjalanan karir Park Sora tak semudah yang dibayangkan. Dulu saat awal ia merintis karirnya sebagai model, Park Sora juga kerap dihujat.
Wanita cantik ini sering sekali diejek pendek karena tubuhnya yang tidak dianggap semampai. Itulah yang membuat Park Sora tidak bisa menjadi model profesional untuk berjalan di runway.
Baca Juga
Walaupun jadi korban bully seperti itu, Park Sora memutuskan untuk tidak menyerah. Ia punya keyakinan bahwa dirinya bisa menjadi model sukses dengan kelebihan yang lain.
Salah satu kelebihan Park Sora adalah mempunyai paras cantik dan fotogenik. Sekarang, Park Sora mendapatkan banyak tawaran untuk pemotretan.
Sebuah pencapaian sukses Park Sora di dalam dunia model adalah menjadi brand fashion dan kosmetik ternama di Korea Selatan. Wajah Park Sora selalu terpampang nyata di setiap iklan brand Stylenandan dan 3CE.
Wanita cantik yang mempunyai tinggi 160-an cm ini juga sudah terkenal di media sosial, khususnya Instagram. Mempunyai 889 ribu followers, Park Sora sering mengunggah foto dirinya dan membagi momen kesehariannya.
Terkini
- Perjuangan Kesetaraan Gender: Masih Banyak Tantangan di Indonesia!
- Buka Puasa Mewah All You Can Eat Rasa Dunia Cuma Rp425 Ribu di The Sultan Hotel!
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki