Dewiku.com - Lady Gaga berhasil meraih penghargaan Oscar untuk kategori Best Original Song atas lagunya ''Shallow'' di film A Star Is Born. Di panggung Oscar 2019, Lady Gaga bicara tentang impian dan perjuangan.
Ketika mendengar namanya disebut, Lady Gaga yang baru-baru ini juga menerima penghargaan Grammy, tak bisa menahan tangis bahagianya.
Saat menyampaikan pidato kemenangannya di panggung Oscar 2019, Lady Gaga terlihat begitu emosional saat menyampaikan terima kasih kru film dan Bradley Cooper.
Tak hanya itu, penyanyi dan aktris 32 tahun ini pun bicara soal impian dan perjuangan.
''Jika Anda di rumah dan sedang duduk di sofa dan menonton ini sekarang, yang harus saya katakan ini adalah (hasil) kerja keras. Saya sudah bekerja keras untuk waktu yang lama dan ini bukan hanya tentang menang,'' kata Lady Gaga di hadapan para tamu Oscar, dilansir dari laman People.
''Jika Anda memiliki mimpi, berjuanglah untuk itu. Jika ada kedisiplinan untuk (mengikuti) passion, ini bukan tentang berapa kali Anda ditolak atau jatuh atau dipukuli. Ini tentang berapa kali Anda berdiri dan berani (berjuang) dan terus berjalan,'' lanjutnya.
Lady Gaga sudah memenangkan berbagai penghargaan atas lagu dan film A Star Is Born yang dibintangi bersama Bradley Cooper. Tentu ini memberikan keberuntungan dan kebahagiaan tersendiri bagi Lady Gaga.
Dalam momen Oscar 2019 ini, Lady Gaga berkesempatan tampil mengisi panggung Oscar bersama Bradley Cooper. Menyanyikan lagu Shallow, chemistry keduanya berhasil menghipnotis orang-orang di dalam gedung tersebut.
Tag
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?