Dewiku.com - Zaman sekarang, melakukan transaksi jual beli online sudah menjadi sangat umum. Siapa pun bisa melakukan kegiatan jual beli online ini.
Nah, karena semua orang bisa melakukan kegiatan ini jadi pasti orang-orang tersebut berasal dari latar belakang berbeda.
Jadi, tak perlu heran kalau sikap penjual atau pembeli online di internet bisa beraneka ragam.
Dilansir dari laman World of Buzz, kejadian kocak ini dialami oleh seorang pembeli online asal Taiwan.
Pihak penjual mengaku sudah mengirimkan barang yang dipesan. Namun, pembeli online mengaku belum menerima barang yang dipesannya.
Seperti tak percaya dengan ucapan pembelinya, sang penjual pun meminta bukti foto dari sang pembeli. Tentu permintaan tersebut membuat sang pembeli kebingungan.
Foto apa yang harus ia kirim untuk membuktikan barangnya belum datang?
''Paketnya belum saya terima, jadi bukti seperti apa yang kamu mau saya buktikan? Bagaimana kamu mengambil foto sesuatu yang belum kamu terima?'' tulis sang pembeli pada aplikasi chat, dilansir dari World of Buzz.
Kemudian sang pembeli mengirim foto dengan tangan kosong di depan dinding, kemudian dikirimkan kepada penjual.
Ia memfoto tangan kosong dengan pose seperti menerima barang. ''Apakah ini cukup?'' tulis sang pembeli.
Baca Juga
Screenshot percakapan di aplikasi chat antara penjual dan pembeli online tersebut diunggah di media sosial oleh sang pembeli dan menjadi viral.
Banyak netizen merasa terhibur karena foto bukti itu terlihat sangat kocak. Kebanyakan dari mereka ikut berpikir apa yang ada di pikiran sang penjual saat meminta bukti kepada pembeli.
Screenshoot perbincangan tersebut terhenti setelah pembeli mengirimkan foto tangan kosongnya. Setelah itu tidak diberikan keterangan lebih lanjut bagaimana nasib transaksi mereka selanjutnya.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian