lifestyle

Gadis Ini Minum 10 Cangkir Kopi Sehari, Dampaknya Ngeri Banget

Kopi memang berkhasiat untuk kesehatan tapi tetap tidak boleh berlebihan.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Senin, 04 Maret 2019 | 19:48 WIB

Bagi beberapa orang, kopi sudah menjadi hal wajib untuk mengawali hari atau malah teman kerja terbaik. Selain berguna mengusir kantuk, minum kopi juga dapat membuat seseorang merasa lebih semangat.

Namun, seperti yang kita tahu, kopi pun tidak seharusnya dikonsumsi secara berlebihan. Hal ini dibuktikan oleh kisah Han Xiao, seorang perempuan 30 tahun asal China.

Dilaporkan World of Buzz, Han Xiao rupanya memiliki kebiasaan minum kopi hingga 10 cangkir atau bahkan lebih dalam sehari.

Baca Juga: 8 Arti Mimpi Buaya Putih, Bukan Pertanda Mistis

Bukan hanya itu, Han juga suka meminum kopi hitam dan telah melakukan kebiasaan ini selama kurang lebih selama 7 tahun. Akibat kebiasaannya terlalu banyak minum kopi itu, hal mengerikan pun terjadi pada tubuh Han Xiao.

Awalnya, Han Xiao menderita flu dan batuk yang cukup parah selama sekitar setengah bulan.

Minuman kopi. (Unsplash/Janko Ferli)

Saat sedang batuk itulah, Han Xiao tiba-tiba merasakan sakit yang amat sangat di bagian dada. Dia mulanya tak begitu curiga dan mencoba untuk tidur, sampai dirinya menyadari jika bahkan tidak bisa berguling dalam tidurnya.

Baca Juga: Tes Kesetiaan via Google Form, Berani Coba?

Han khirnya memutuskan untuk pergi ke rumah sakit dan melakukan X-ray. Saat itulah, diketahui bahwa tulang rusuk ketiga, keempat dan kelima Han sudah patah akibat tekanan yang terjadi selama batuk.

Guna mendalami penyebab patahnya tulang rusuk Han, dokter pun mengajukan beberapa pertanyaan dan melakukan tes kepadatan tulang.

Ilustrasi X-ray (Pixabay/rawpixel)

Hasilnya, tulang Han Xiao yang masih berumur 30 tahun diketahui setara dengan tulang seseorang yang sudah berumur 60 tahun. Dia juga didiagnosis mengalami osteoporosis tahap awal akibat kopi yang diminumnya selama ini.

Baca Juga: BINUS Graduate Buka Program Magister Desain untuk Mendukung Pertumbuhan Industri Kreatif di Indonesia

Tak hanya Han Xiao, dokter tersebut mengatakan bahwa kasus serupa pernah terjadi pada lelaki 23 tahun yang suka menegak minuman bersoda. Duh, segala sesuatu yang berlebihan memang tidak baik, ya. (GuideKu.com/Amertiya Saraswati)

lifestyle

8 Arti Mimpi Buaya Putih, Bukan Pertanda Mistis

Apakah kamu pernah mimpi melihat buaya putih?

lifestyle

7 Arti Mimpi Jadi Bos, Simbol Kekuasaan Besar di Kehidupan Nyata

Inilah berbagai arti mimpi menjadi bos di tempat kerja.

lifestyle

5 Zodiak Paling Polos dan Tak Pernah Mementingkan Diri Sendiri, Kamu Salah Satunya?

Nah ternyata, ada beberapa zodiak yang dikenal memiliki sifat polos, lugu, serta tak mementingkan dirinya sendiri.

lifestyle

Perempuan Lebih Ceroboh saat Berkendara, Mitos atau Fakta?

Apakah perempuan memang selalu bikin waswas saat mengendarai mobil atau motor?

lifestyle

Bukan Sedot Lemak, Begini Cara Marion Jola Menurunkan Berat Badan

Terlihat semakin langsing, banyak orang menduga Marion Jola sedot lemak, padahal tidak begitu.

lifestyle

Penghasilan Istri Lebih Tinggi dari Suami? Simak Tips Menjaga Hubungan Tetap Harmonis

Nyatanya, ada banyak masalah yang mungkin terjadi akibat istri punya penghasilan yang lebih tinggi dari suami.