Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Seorang makeup artist sekaligus influencer bernama Brookelle McKenzie mengunggah foto yang diambil 14 tahun lalu di Instagram. Hal tersebut sontak membuat lebih dari 800 ribu pengikutnya kaget.
Pada foto yang diunggah akun @bybrookelle, Brookelle terlihat mempunyai rambut dengan gaya 'choppy' berwarna hitam pekat, plus riasan eyeliner tebal laiknya seorang gadis emo.
Padahal, Brookelle sekarang tampil begitu mewah dan berambut pirang layaknya boneka Barbie.
''Saya tahu saya sangat terlambat, tapi banyak dari kalian yang meminta, jadi ini dia. Ini sebenarnya tantangan 14 tahun. Saat itu saya berusia 14 tahun dan sekarang saya 28 tahun. Saya seperti menampilkan identitas asli saya. Siapa yang ingat MySpace Brookelle?'' ungkapnya, seperti dilansir dari Mirror.
Baca Juga
Netizen tidak percaya dengan apa yang mereka lihat dan terkejut saat tahu kalau Brookelle McKenzie yang mereka lihat sekarang adalah artis MySpace 14 tahun lalu.
''Gila saya benar-benar tidak tahu bahwa itu adalah kamu," tulis seorang netizen.
''Salah satu influencer pertama! Siapa sangka!'' komentar yang lain.
Seorang penggemar juga sadar betapa hitsnya potongan rambut ala Brookelle McKenzie 14 tahun lalu. ''Ya Tuhan! Banyak dari kita punya potongan rambut seperti itu dulu. LOL,'' ungkap dia. (Suara.com/Risna Halidi)
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby