Dewiku.com - Kasus Seungri masih terus bergulir, Selain melibatkan 5 nama artis papan atas Korea, kasus seksual ini juga diduga melibatkan CEO Yuri Holdings, Yoo In Suk. Istri Yoo In Suk, Park Han Byul ikut menderita karena kasus ini.
Bagaimana tidak, Keterlibatan suaminya dengan Seungri turut menghancurkan karier Han Byul.
Aktris yang debut sejak umur 19 tahun itu sedang syuting sebuah drama berjudul 'Love In Sadness' ketika kasus ini melejit.
Otomatis namanya jadi sorotan netizen. Banyak yang meminta pihak MBC untuk memecat Park Han Byul. Padahal saat ini Han Byul masih melanjutkan syuting drama yang rencananya tayang 40 episode tersebut.
Terkait desakan dari netizen, agensi yang menaungi Han Byul angkat bicara dan tetap mempertahankan artisnya.
Dilansir dari Soompi, agensi bahkan belum terpikirkan untuk memecat Han Byul dari drama tersebut. Han Byul akan menyelesaikan syuting drama tersebut sampai akhir.
''Belum ada satu pun diskusi dengan tim produksi tentang pemecatan Han Byul dari serial drama. Untuk saat ini dia akan syuting sampai akhir,'' ungkap agensi.
Park Han Byul menikah dengan Yoo In Suk pada November 2017. Sebelum menikah dengan CEO Yoo, sebelumnya Han Byul pernah pacaran 12 tahun dengan penyanyi Se7en dan putus tahun 2014.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian