Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Masa-masa pendekatan alias PDKT memang masa yang paling kita rindukan, bahkan ketika kamu sudah jadian dengan gebetan, masa PDKT tetap terasa spesial di hati.
Salah satu yang bikin masa PDKT spesial adalah cara unik setiap orang untuk mengungkapkan rasa tertarik alias flirting.
Dilansir dari Your Tango, tiap zodiak membawa ciri khasnya sendiri ketika flirting lho. Diantara 12 zodiak tersebut, inilah 5 zodiak yang paling unik. Yuk simak.
Gemini - Tebar pesona
Zodiak yang paling jago flirting adalah Gemini. Menurut Your Tango, Gemini memiliki skill komunikasi tingkat dewa yang akan dia keluarkan untuk mencari perhatian gebetannya.
Baca Juga
Jika sudah mendapatkan perhatian dari gebetannya, Gemini nggak sungkan mengeluarkan jurus flirting lainnya yaitu tebar pesona. Dia akan mengerahkan seluruh pesonanya demi mendapatkan atensi gebetan.
Aries - Percaya diri
Rasa percaya diri Aries memang tinggi dan itu berlaku ketika dia mencari sosok yang menarik untuk dijadikan gebetan. Aries bahkan nggak sungkan menebar pandangannya di sebuah ruangan demi 'hunting' gebetan.
Hebatnya lagi bagi lawan jenis, keberanian dan rasa percaya diri Aries yang tinggi seperti ini justru menjadi daya tarik. Mereka yang suka dengan gaya flirting Aries akan berkata jika Aries seksi.
Libra - Tipe penggoda
Libra paham betul bagaimana caranya mendapat perhatian dari orang yang dia suka. Sayangnya karena dia tumbuh jadi pribadi yang berjiwa sosial tinggi, Libra nggak sungkan flirting pada semua orang di sekitarnya. Duh Libra.
Aquarius - Andalkan selera humor
Zodiak Aquarius punya pesona sendiri yang bisa membuat orang-orang disekitarnya tersenyum. Selera humor ini yang akan dia eksplorasi lebih dalam untuk mendapatkan perhatian gebetan.
Sayangnya, sikap Aquarius yang suka mendapatkan perhatian dari banyak orang membuat gebetan berpikir dua kali sebelum mendekatinya.
Leo - Suka pasangan yang aktif
Zodiak Leo memang sangat mendominasi saat menjalin hubungan tapi siapa sangka dibalik sikap itu, dia justru ingin jadi orang yang pasif saat PDKT. Leo akan senang dengan gebetan yang aktif bahkan posesif sejak dalam masa penjajakan.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby