Dewiku.com - Junior Rorimpandey alis Chef Juna memang jadi sosok yang paling dibicarakan ketika sedang berdiri sebagai juri dalam sebuah acara adu memasak di televisi.
Bukan cuma terkait kemampuan memasak Chef Juna yang sudah diakui oleh berbagai hotel kelas dunia, tapi juga sosok uniknya yang ganteng tapi jutek. Dua kepribadian yang bertolak belakang itu seolah jadi daya tarik Chef Juna.
Selain ganteng tapi jutek, selebriti chef yang satu ini juga punya pesona lain yang bikin penggemarnya klepek-klepek, lho. Dia rupanya senang melakukan aktivitas ekstrem.
Dalam akun Instagram pribadinya, Chef Juna sering berbagi gambar ketika dia menikmati aktivitas ekstrem seperti diving dan motor riding. Penasaran seperti apa potretnya?
Diving
Sebagian orang mungkin menganggap berenang saja sudah cukup untuk olahraga agar tubuh tetap bugar. Namun bagi Chef Juna, diving akan jauh lebih menyenangkan.
Riding
Dilansir dari Suara.com, Chef Juna sangat senang naik motor ke lokasi-lokasi ekstrem pegunungan dan daerah konflik. Tahun 2017 kemarin, Chef Juna sempat refreshing dan motor riding di Himalaya, lho.
Tattooing
Buat kamu yang ngefans sama Chef Juna, pasti sudah hapal dengan tato yang menghiasi lengannya, dong. Nah, melalui unggahan di Instagram, Juna juga berbagi gambar bagaimana tato itu dibuat. Ngeri-ngeri sedap, ya.
Baca Juga
Tato!
Nah, begini hasil akhirnya setelah proses tattooing tadi. Mungkin untuk mendapatkan tato penuh seperti ini butuh waktu yang agak panjang dan nggak bisa sekaligus. Namun, itu juga sebagai pertanda jika Chef Juna konsisten dengan pilihannya sebagai penggemar aktivitas ekstrem.
Bagaimana menurutmu? Apa lagi yang selama ini membuatmu menyukai sosok Chef Juna?
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian