lifestyle

Mencuri Atensi, Pengantin Wanita Ini Usir Tamu yang Pakai Seragam Marinir

Menurut kalian, pengusiran ini berlebihan atau tidak?

Vika Widiastuti
Senin, 25 Maret 2019 | 18:24 WIB

Seorang pengantin wanita mengungkapkan tindakan nekat yang ia lakukan pada hari pernikahannya untuk tetap memastikan bahwa dirinya menjadi pusat perhatian.

Ketika berbicara tentang etika datang ke sebuah acara pernikahan, memang ada beberapa aturan yang harus diketahui. Seperti tidak mengenakan pakaian putih dan tidak terlalu mabuk di resepsi.

Hal-hal kecil inilah yang memastikan pasangan pengantin tetap menjadi pusat perhatian di hari besar. Namun, baru-baru ini muncul sebuah cerita tentang seorang tamu pernikahan yang menyebabkan masalah bagi pengantin baru.

Tamu tersebut datang dengan seragam militer yang lengkap dengan sederet medali berkilau. Itulah sebabnya pengantin wanita merasa perhatian para tamu undangan lainnya tidak tertuju padanya.

Gaun pengantin. (Unsplash/Banter Snaps)

Dilansir dari laman Mirror, pengantin wanita yang tidak disebutkan namanya tersebut mencurahkan isi hatinya melalui Reddit.

''Putra dari salah satu teman keluarga suami saya muncul di pernikahan saya dengan pakaian formal marinirnya, lengkap dengan semua medali,'' ungkap wanita tersebut.

''Sekarang aku tidak membenci siapa pun di militer, tetapi ini adalah pernikahan opsional dasi hitam dan terus terang rasanya sangat tidak pada tempatnya dan sepertinya dia hanya mencoba pamer,'' lanjutnya.

''Pernikahanku memiliki lebih dari 300 tamu dan tidak ada yang merasakan perlu memakai sesuatu untuk membuat mereka menonjol,'' tambah wanita itu.

Wanita itu juga bercerita dengan mengatakan bahwa pria itu bertingkah seperti pria terhormat saat resepsi, tetapi dia tidak bisa melupakan kenyataan bahwa pria itu mencuri banyak perhatian.

Ilustrasi menikahi. (Unsplash/Nyana Stoica)

''Ada beberapa gadis remaja yang bersemangat di pernikahan saya yang ingin berfoto dengannya, yang dia setujui,'' ungkapnya.

Akhirnya pengantin wanita tersebut tidak tahan lagi dan meminta veteran itu pergi. Dia mengaku merasa tidak enak karena melakukannya, tapi rasanya kesal jika orang itu tetap berada di pernikahannya.

Banyak orang yang meluangkan waktu untuk menanggapi curahan hati pengantin wanita itu. Termasuk beberapa anggota militer lainnya. Kebanyakan mereka sepakat dia salah mengenakan seragamnya ke acara itu.

''Ini dari mantan Sersan Angkatan Darat. Memakai pakaian militer formal di acara sipil resmi diperbolehkan sesuai peraturan, tetapi untuk memakainya pada pernikahan non-militer tanpa izin khusus dari pasangan tersebut,'' komentar salah satu orang.

''Alasan untuk ini sama dengan memakai pakaian putih untuk pernikahan, ini membuatmu bersaing dengan pengantin wanita,'' lanjutnya.

lifestyle

Prilly Latuconsina Punya Kebun Organik, Begini Cara Merawatnya

Bagaimana cara merawat kebun organik seperti yang dimiliki Prilly Latuconsina?

lifestyle

Ashanty Makan Tiramisu Favorit Shah Rukh Khan, Harganya Cuma Rp100 Ribuan?

Ashanty tampak antusias saat menyantap tiramisu kesukaan Shah Rukh Khan.

lifestyle

5 Manfaat Biji Pepaya, Ternyata Bagus untuk Tingkatkan Imunitas

Konsumsi biji pepaya juga baik kesehatan sistem pencernaan dalam tubuh.

lifestyle

5 Zodiak Paling Hati-Hati Menjalani Hidup, Selalu Waspada Setiap Waktu

Beberapa zodiak ini cenderung lebih hati-hati dalam kehidupan sehari-hari.

lifestyle

8 Arti Mimpi Mendadak Jatuh Miskin, Pertanda Rendah Diri?

Apa yang membuat seseorang bisa tiba-tiba mimpi jatuh miskin?

lifestyle

Sukses Diet, Aaliyah Massaid Akui Pernah Jalani Pola Makan Ekstrem

Namun, Aaliyah Massaid akhirnya menemukan cara yang lebih aman dan sehat untuk menurunkan berat badan.