lifestyle

Dari Kencan hingga Rindu, Ini 5 Momen Terbaik dalam Hubungan Asmara

Kira-kira apa momen favoritmu dengan pasangan?

Rima Sekarani Imamun Nissa
Senin, 01 April 2019 | 18:00 WIB

Ketika menjalin hubungan asmara dengan pasangan, pasti akan banyak momen yang dilewati bersamanya. Di bawah ini ada beberapa momen terbaik dalam hubungan asmara. Kira-kira apa momen favoritmu?

Mengingat kembali momen bahagia bersama pasangan memang membuat senang dan bikin senyum-senyum sendiri. Iya kan?

Masih ingatkan momen pertama kali kalian bertemu? Pasti masih awkward dan bingung mau ngobrolin apa. Mungkin momen ketika kamu melakukan sesuatu yang konyol, tapi ternyata itu bikin pasangan semakin gemas padamu.

Baca Juga: Manfaat Tes Genetik untuk Diet, Diklaim Efektif Bantu Turunkan Berat Badan

Jika kamu ingat-ingat kagi, pasti ada banyak momen dalam hubunganmu dan pasangan yang bisa membuat tersenyum saat mengingatnya. Momen tersebut bisa dibilang sebagai momen terbaik dalam hubunganmu dan pasangan.

Di bawah ini ada beberapa momen terbaik dalam hubungan asmara. Apa saja ya kira-kira?

1. Pertama kali kencan

Baca Juga: Syahrini Hamil Anak Pertama, Waspadai Risiko Kehamilan di Atas Usia 40 Tahun

Pasangan kekasih. (Unsplash/Pablo Heimplatz)

Biasanya pengalaman pertama kali kencan menjadi salah satu momen yang tak terlupakan. Momen ini sering kali dianggap sangat bersejarah hingga suka bikin kita tersenyum saat mengingatnya.

Mulai dari tempat kencan, tangga, atau bulan kencan, apa yang dilakukan saat pertama kali kencan dengan pasangan, bisa dipastikan bahwa hampir semua pasangan pernah mengingatnya.

2. Perkenalan keluarga

Momen terbaik di dalam hubungan asamara selanjutnya adalah perkenalan keluarga. Baik keluargamu maupun keluarga pasangan. Jadi wajar saja jika momen ini menjadi salah satu yang sulit untuk dilupakan.

3. Ketika saling kangen

Berpelukan. (Unsplash/Niver Vega)

Sebagai pasangan, merasakan rasa kangen memang menjadi hal umum yang dirasakan. Apalagi jika menjalani LDR dengan pasangan, terpisah jarak dan sangat jarang bertemu.

Ketika kalian sama-sama merasa kangen, saling menanti kabar, dan saling mencemaskan adalah momen terbaik di hubungan kalian. Momen ini juga sering dikatakan sebagai momen yang begitu menggemaskan.

4. Mengantar atau menjemput pasangan di bandara atau sejenisnya

Mengantar atau menjemput pasangan di bandara atau tempat sejenisnya bisa dikatakan sebagai momen terbaik dalam hubungan asmara. Terlebih lagi jika kalian adalah pasangan yang menjalin hubungan jarak jauh. Pasti ada rasa emosi yang berbeda di tempat ini.

5. Bertengkar namun akhirnya berbaikan

Pasangan bertengkar. (Shutterstock)

Salah satu momen terbaik dalam hubungan asmara adalah ketika kamu dan pasangan bertengkar tapi akhirnya berbaikan. Selisih paham hingga membuat pertengkaran terjadi memang menjadi hal yang wajar.

Momen ini mungkin sangat menyakitkan jika dingat. Namun ada alasan mengapa bertengkar menjadi momen terbaik dalam sebuah hubungan asmara. Sebab, secara tidak langsung hal tersebut membuat kalian berdua sama-sama saling menguatkan, lebih percaya, dan jujur satu sama lain.

Baca Juga: Ragam Manfaat Susu Kacang Mede untuk Kesehatan, Cocok buat Bumil dan Busui!

Momen ini juga menjadi bukti bahwa kalian berdua membutuhkan satu sama lain dan bertengkar membuat kalian menjadi pasangan yang lebih baik ke depannya.

lifestyle

Manfaat Tes Genetik untuk Diet, Diklaim Efektif Bantu Turunkan Berat Badan

Seperti apa peran tes genetik dalam upaya menurunkan berat badan?

lifestyle

Ragam Manfaat Susu Kacang Mede untuk Kesehatan, Cocok buat Bumil dan Busui!

Seperti diketahui, selain rasanya gurih dan memiliki tekstur creamy, susu kacang mede juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

lifestyle

8 Arti Mimpi Gelas Pecah, Waspadai Datangnya Kehancuran!

Apakah arti mimpi gelas pecah selalu berkaitan dengan hal-hal buruk?

lifestyle

Cara Beli Tiket Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Harganya Berapa?

Berikut informasi lengkap mengenai cara memberi tiket Festival Lampion Waisak Borobudur 2024.

lifestyle

Ingin Pelesiran ke Makau? Yuk ke Event "Experience Macao", Tawarkan Wisata Berbasis Keluarga

Tak cuma kasino, Makau ternyata memiliki banyak pilihan wisata berbasis keluarga.

lifestyle

8 Arti Mimpi Gereja, Saatnya Memperkuat Iman

Arti mimpi datang ke gereja juga bisa berkaitan dengan perasaan putus asa.