lifestyle

Dapat Komentar Jahat, Putri Mantan Bos F1 Ini Bikin Netizen Dipecat

Bisa jadi pelajaran bagi netizen yang hobi berkomentar jahat.

Vika Widiastuti
Selasa, 02 April 2019 | 09:57 WIB

Mulai sekarang memang harus bijak dalam menggunakan media sosial. Jika tidak, itu akan menjadi bumerang bagi diri sendiri. Seperti kisah ini, dapat komentar jahat, putri mantan bos F1 ini bikin netizen dipecat dari pekerjaannya. Kok bisa?

Dilansir dari laman Daily Mail, wanita yang dikenal sebagai anak miliuner mantan bos F1 ini telah membuat seorang netizen yang berkomentar jahat padanya dipecat.

Ia adalah Tamara Ecclestone yang merupakan putri dari Bernie Ecclestone, mantan bos F1. Mempunyai kehidupan bergelimang harta sejak kecil hingga menikah. Tamara sering sekali memperlihatkan kehidupan mewahnya di media sosial.

Baca Juga: Amanda Manopo Pamer Tas Unik, Bentuknya Kayak Sarung Tinju

Putri Mantan Bos F1 Ini Bikin Netizen Dipecat. (Instagram/@tamaraecclestoneofficial)

Masalah ini bermula ketika Tamara melakukan live Instagram saat dirinya, anak, serta suami, Jay Rutland menikmati perjalanan mereka naik helikopter.

Ketika sedang live Instagram, ada seorang netizen yang memberikan komentar jahat, ''Pls crash.''

Merasa kesal dengan komentar netizen yang berharap helikopternya jatuh, Tamara melalui suaminya, Jay menyelidiki orang di balik akun yang memberikan komentar jahat tersebut.

Baca Juga: Tasya Farasya Pakai Outfit Unik, Modelnya Kayak Baju Terbalik

Putri Mantan Bos F1 Ini Bikin Netizen Dipecat. (Instagram/@tamaraecclestoneofficial)

Jay yang juga seorang pengusaha sukses dan kaya raya menggunakan pengaruhnya untuk mencari tahu siapa orang di balik akun yang berkomentar jahat tersebut.

Setelah melakukan penyelidikan, dia pun akhirnya tahu, dan mengungkap identitas sang netizen di media sosial.

Melalui unggahan di Instagram, Jay mengatakan bahwa netizen tersebut pasti ingin segera menghapus akunnya setelah ketahuan olehnya.

Putri Mantan Bos F1 Ini Bikin Netizen Dipecat. (Instagram/@tamaraecclestoneofficial)

Dari penyelidikan Jay, netizen yang berkomentar jahat padanya itu kini dipecat dari pekerjaannya.

''Komentar soal helikopter itu adalah hal paling menjijikan dan orang itu kini sudah dipecat,'' kata Jay.

Baca Juga: Gaya Aaliyah Massaid Santai Pakai Sandal, Ternyata Harganya Selangit

Diketahui bahwa Tamara menikah dengan Jay Rutland pada 2013. Pernikahan mereka menjadi sensasi pada saat itu karena digelar super mewah. Kabarnya, biaya pernikahan mereka mencapai 7 juta pound sterling atau setara dengan Rp130 miliar.

lifestyle

5 Tips Mudik Nyaman dan Aman Naik Mobil Listrik, Harus Siapkan Apa Saja?

Berikut beberapa tips agar nyaman dan aman saat memutuskan mudik dengan mobil listri.

lifestyle

Resep Garlic Cheese Cookies, Kue Kering Special untuk Lebaran

Tak melulu manis, kue kering seperti garlic cheese cookies juga cocok disajikan saat Lebaran.

lifestyle

6 Cara Agar Konsumsi Nasi Lebih Aman, Termasuk Pakai Metode Cuci Bersih

Untuk itu penting mengatur ulang dan membuat kebiasaan lain yang dapat membuat tubuh terhindar dari penyakit mematikan tersebut.

lifestyle

32 Tahun Hadir di Indonesia, The Body Shop Ubah Konsep Toko dan Lakukan Inovasi Digital

Toko ini merupakan toko ketiga di Jakarta dan menjadi lambang dari komitmen The Body Shop untuk terus berinovasi dan menyesuaikan diri dengan perubahan zaman.

lifestyle

Hasil Survei: Perjalanan Ramah Lingkungan Lebih Disukai Wisatawan

Berdasarkan hasil survei, 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan.

lifestyle

Manfaat Minum Susu saat Sahur, Minuman Sehat Kaya Protein

Belum banyak yang tahu, ini pentingnya konsumsi susu saat sahur.