Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Buat kalian yang sudah menjalin hubungan selama beberapa tahun, rasa bosan pasti sering menghampiri. Nah, biar nggak terjebak dalam rasa bosan, coba simak tips dari DewiKu di bawah ini.
Buat personal space
Ini penting banget, Girls. Meskipun kalian sudah pacaran lama, bukan berarti kalian nggak butuh privasi buat diri sendiri, ya. Ingat, orang sudah menikah saja masih butuh privasi, apalagi yang masih pacaran kayak kamu.
Personal space juga penting agar kamu nggak mudah bosan. Jadi mulai sekarang coba bangun personal space dengan pasangan, ya.
Baca Juga
Nikmati setiap momen
Menikmati setiap momen jauh lebih penting daripada mengabadikannya setiap saat. Kalau sedikit-sedikit jepret, hubungan kalian akan cepat terasa hambar dan nggak ada geregetnya.
Mulai sekarang, sebaiknya kamu bisa memanfaatkan kesempatan untuk menikmati setiap momen. Bangun quality time dengan menjauhkan gadget dan jalin komunikasi yang baik dengan pasangan.
Jangan mudah bosan
Ini juga penting banget. Kamu nggak boleh bosan tanpa perjuangan. Ada banyak hal yang bisa kamu lakukan agar nggak mudah bosan, misalkan luangkan waktu untuk pergi piknik atau sekedar makan siang saat kalian sama-sama sibuk bekerja.
Poin yang harus digarisbawahi adalah, jika kalian terlalu dekat berikan jarak untuk personal space. Sebaliknya jika kalian sama-sama sibuk, luangkan waktu untuk bertemu.
Semoga kamu dan dia bisa mengatasi rasa bosan yang bisa datang kapan saja, ya.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby