Dewiku.com - Aku Instagram milik artis atau idol Korea selalu memiliki angka pengikut yang tinggi namun selain mereka, siapa saja yang mampu menyainginya dan mendominasi media sosial? Yuk intip 5 akun Instagram non artis yang populer di Korea berikut ini.
DJ Soda - 2.9 juta pengikut
DJ Soda adalah salah satu DJ cantik yang populer di Korea. Selain berprofesi sebagai DJ, dia juga bekerja sebagai model dan pernah kerja sama dengan beberapa brand dunia seperti Nike dan Dior. Kini pengikut DJ Soda sudah mencapai 2.9 juta orang.
Greed Eat - 737 ribu pengikut
Sesuai namanya, Greed Eat memiliki konten yang dipenuhi dengan makanan-makanan yang menggunggah selera. Akun ini memiliki 6 ribu lebih unggahan kuliner dan diikuti sekitar 737 ribu orang. Siap-siap ngiler kalau buka akun ini ya, Girls!
Yebin - 315 ribu pengikut
Gadis mungil yang dulu pernah viral karena video singkatnya yang nggak bisa menolak orang asing kini tumbuh jadi gadis yang cantik. Akun Instagram miliknya juga memiliki banyak penggemar dan diikuti oleh ribuan orang. Sst, Yebin kini punya adik cowok yang nggak kalah cute lho.
Park Hyung Seok - 575 ribu pengikut
Bukan artis atau idol tapi akun ini memiliki pengikut yang cukup banyak, apa menariknya? Rupanya dia cuma netizen biasa yang memiliki ketampanan di atas rata-rata sehingga diikuti oleh ribuan orang. Jangan-jangan kamu salah satunya?
Bell cat - 274 ribu pengikut
Siapa sih yang bisa melewatkan akun Instagram yang dipenuhi dengan foto hewan berbulu yang lucu? Nah, akun ini adalah salah satu yang paling populer di Korea. Feednya dipenuhi dengan gambar kucing yang menggemaskan dan menghipnotis kita semua untuk meng-klik tombol follow.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian