Dewiku.com - Setelah minggu lalu dikabarkan bahwa BLACKPINK berhasil pecahkan rekor terbaru, ternyata minggu ini BTS sukses merebut rekor kembali dengan menjadi video klip Kpop tercepat yang meraih 40 juta views di YouTube dengan lagu terbarunya 'Boy with Luv'.
Dilansir dari Soompi, capaian tersebut didapatkan boy group di bawah naungan Big Hit Entertaiment ini yang beranggotakan Jin, Jimin, RM, V, Suga, J-Hope, dan Jungkook dicapai hanya dalam kurun waktu 10 jam, 8 menit saja.
Sebelumnya, lagu BTS 'Boy with Luv' ini juga telah memecahkan rekor menjadi video klip tercepat mencapai 20 juta views di YouTube dalam kurun waktu 5 jam, 3 menit.
Ternyata ada sosok wanita hebat di balik kesuksesan lagu BTS yang pecahkan rekor ini. Ia adalah Melanie Fontana Schulz, seorang musisi dari Amerika.
Selalu bekerja di balik layar, sosok Melanie menarik perhatian setelah menjadi salah satu penari latar BTS saat membawakan 'Persona' di episode Saturday Night Live terbaru.
Melanie selama ini juga berkontribusi dalam penciptaan lagu BTS. Ia menjadi salah satu pencipta lagu 'Boy with Luv' yang kini sedang hits dan berhasil memecahkan rekor YouTube.
Ia juga menulis lagu untuk single solo Jungkook, 'Euphoria'. Dalam album terbaru BTS 'Map Of The Soul: Persona', Melanie Fontana terlibat dalam penciptaan dua lagu, yaitu Boy with Luv dan Mikrokosmos.
Selain BTS, Melanie Fontana juga menulis lagu untuk artis Kpop lainnya seperti Girl's Generation dan TXT. Ia juga mennciptakan lagu untuk beberapa musisi dunia, seperti Justin Bieber, Britney Spears, dan Chainsmokers.
Tag
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian