Dewiku.com - Saat naik eskalator, kamu akan disarankan berpegangan pada sisi tangga berjalan tersebut. Hal itu bertujuan sebagai upaya preventif agar tetap aman dan tidak terjatuh.
Namun, perkara 'sepele' seperti ini ternyata bisa sampai berakhir di pengadilan. Seorang perempuan di Kanada terlibat adu mulut dengan petugas yang memintanya berpegangan pada eskalator. Walau kejadiannya sudah 10 tahun lalu, keributan tersebut belum selesai hingga kini.
Dia adalah Bela Kosoian. Pada 2009 lalu, Bela naik eskalator di Stasiun Kereta Bawah Tanah Laval, Kanada, tanpa berpegangan.
Melihat hal tersebut, seorang polisi langsung menyuruhnya berpegangan pada eskalator dan mengatakan dalam bahasa Prancis, ''Hati-hati, pegangan tangan.''
Mendengar peringatan itu, Bela menolak mematuhi perintah si polisi. Mereka kemudian jadi berdebat soal aturan naik eskalator.
Bela akhirnya ditahan dan mendapatkan denda sebesar USD 100 karena menolak berpegangan pada eskalator. Dia juga kena tambahan denda sebesar USD 320 karena gagal menjelaskan alasannya.
Bela bahkan sempat harus diborgol dan ditahan selama 30 menit di stasiun. Bela baru benar-benar bebas dari ''kejahatan'' itu setelah pengadilan kota memutuskan kasusnya selesai di tahun 2012.
Namun, kasus itu belum berakhirnya. Begitu bebas, Bela langsung mengajukan gugatan terhadap pemerintah kota dengan alasan bahwa ia merasa tidak wajib memegang pegangan di eskalator.
Ia sudah dua kali kalah di Pengadilan Quebec tapi tetap menolak untuk menyerah. Belum lama ini, kasus unik tersebut kembali akan disidangkan oleh Mahkamah Agung Kanada.
Menurut dokumen pengadilan setempat, Bela Kosoian menolak untuk memegang eskalator karena dia tidak menganggap anjuran piktogram di eskalator sebagai kewajiban.
Baca Juga
Sebelumnya, para hakim dalam dua gugatan yang diajukan Bela memutuskan bahwa petugas polisi bersangkutan hanya mempunyai niat baik tapi melakukannya dengan cara yang salah.
Namun, bisa jadi keadaan akan berubah kali ini. Pasalnya, Hakim Agung Clement Gascon telah mengisyaratkan bahwa ia tidak setuju dengan pemberian denda hanya karena tidak memanfaatkan pegangan eskalator.
''Saya kira jika kita memberikan denda kepada orang-orang yang tidak pegangan pada eskalator, kita akan mengeluarkan ratusan denda per jam karena kasus tersebut,'' kata Gascon.
Duh, kalau kamu terbiasa pegangan tidak saat naik eskalator? (Suara.com/Risna Halidi)
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?