Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Menjamurnya toko online di era seperti sekarang ini membikin aktris Cinta Laura seperti dimanja. Belanja online membuat kebutuhannya jadi bisa terpenuhi dengan mudah.
''I love shopping online. Saking gampangnya zaman sekarang kita shopping online, malas untuk keluar dari rumah, mending depan komputer aja,'' ungkap Cinta Laura ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (22/4/2019) kemarin, seperti dikutip dari Suara.com.
Cinta Laura bersyukur karena toko online biasanya sudah menyediakan semua keperluan pribadi. Dengan begitu, dia tak perlu repot mencari toko offline yang menjual barang tersebut.
Baca Juga
''Misalnya aku kan kalau sikat gigi pake toothbrush electric. Jadi toothbrush sendiri biasanya aku nggak pernah ke toko. Aku beli aja online,'' tutur dia.
''Produk-produk pembersih, produk muka juga, skincare, makeup juga,'' kata Cinta Laura lagi.
Tak hanya itu, kebutuan olahraga pun bisa dibeli via belanja online. Bahkan, walau itu hanya berupa wrap tali tipis untuk melindungi urat dan otot serta memberikan dukungan tambahan pada pergerakan pergelangan tangan.
Cinta Laura sendiri mengaku belum pernah mendapat pengalaman tak enak selama belanja online. Menurutnya, aman tidaknya belanja online tergantung dari toko online yang dipilih.
''Aku lihat dulu ini sourcenya dari mana. Selain itu, mungkin orang-orang yang kena tipu, mereka beli barang yang dari social media,'' kata Cinta Laura. (Suara.com/Ismail)
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby