Dewiku.com - Sempat sangat tertutup pada publik, akhirnya Lee Kwang Soo terbuka soal hubungannya dengan kekasihnya, Lee Sun Bin. Kini dirinya pun bisa bicara soal tentang rencana pernikahan dengan Lee Sun Bin.
Dilansir dari laman Soompi, bagi Lee Kwang Soo soal pernikahan sendiri masih terasa asing baginya. Bukan tanpa alasan, hal itu rupanya terjadi karena orang-orang di sekitar Kwang Soo belum banyak yang menikah.
''Sebenarnya, (pernikahan) itu masih tak terasa nyata. Tidak banyak orang di sekitar saya yang menikah. Saya pikir bagi seorang dewasa, saya belum cukup dewasa untuk berpikir soal pernikahan,'' kata Lee Kwang Soo.
Di luar urusan pernikahan, sebagai seorang selebriti Korea Selatan, Lee Kwang Soo pun merasakan tekanan dalam menjalani hubungannya dengan Lee Sun Bin.
Diakuinya, hal tersebut sangat terasa berat ketika ia dan sang kekasih mengumungkan hubungan ke publik. Memang sebagai salah satu selebriti idola banyak orang, sangat wajar jika Lee Kwang Soo merasakan adanya tekanan saat menjalin sebuah hubungan cinta.
Hal itu diakuinya telah menjadi beban tersendiri baginya selama ini.
''Sebelum kami mengumumkan ke publik, kamu bisa bertemu dengan nyaman di luar, tetapi setelah berita (pacaran) itu menyebar, itu menjadi beban, itulah yang paling (terasa) perubahannya,'' jelas Lee Kwang Soo.
Bagi seorang selebriti Korea Selatan, mengungkapkan hubungan cinta ke publik merupakan sebuah langkah besar. Mengingat para penggemar biasanya menunjukkan reaksi negatif jika idolanya mempunyai kekasih.
Walaupun mengetahui risiko besar tersebut, tak menghalangi Lee Kwang Soo dan Lee Sun Bin untuk mempublikasikan hubungannya. Sebab, pasangan ini tak ingin mereka menjalani dengan cara yang salah.
''Daripada (harus membuat) alasan khusus, saya hanya tak ingin berbohong. Ia (Lee Sun Bin) juga merasakan hal yang sama,'' ungkap Lee Kwang Soo.
Baca Juga
Pasangan ini termasuk menjadi pasangan selebriti Korea Selatan yang beruntung, karena sejak memutuskan untuk mempublikasikan hubungan mereka mendapat banyak dukungan dari penggemar.
Terkini
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?