Dewiku.com - Astrid Khairunisha mengakui sering kalap belanja. Dia bahkan sampai pernah ditegur suaminya, presenter Uya Kuya, akibat menghabiskan banyak uang hanya demi membeli sebuah barang.
''Dia (Uya Kuya) malah membatasi aku. Dia yang ketatin aku (soal belanja),'' ungkap istri Uya Kuya itu di Pacific Place, Jakarta Selatan, Selasa (30/4/2019) kemarin, seperti dikutip dari Suara.com.
Pada kesempatan yang sama, Uya Kuya turut menimpali. Host Pagi Pagi Pasti Happy ini mengungkapkan tidak pernah asal membeli barang.
''Gue kalau beli barang pilih-pilih. Gue selalu lihat nih barang ada valuenya nggak. Kalau dia (Astrid) kan nggak,'' ujar Uya Kuya.
Selama ini, Astrid rupanya cuma berprinsip bakal membeli barang yang disukai. Dia tak pernah melihat baik atau buruknya jika membeli barang tersebut.
''Jadi kalau ada yang gue ingin, ya sudah beli. Kalau dia kan mikir value. Kalau gue, yang gue suka, gue beli. Kami bukan ribut sih, tapi beda pandangan saja,'' kata Astrid. (Suara.com/Sumarni)
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?