Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Beredar video prank atau gurauan seorang pria menghancurkan peralatan rias alias makeup pacar demi mengisi konten di channel Youtube. Sang kekasih jelas marah hingga menghadiahi si pria dengan sebuah tamparan.
Video itu mendadak viral di media sosial. Aksi menghancurkan makeup pacar ini membuat netizen ikutan geram. Video tersebut salah satunya diunggah ulang oleh akun Twitter @nanaxxahr.
''Kasihan banget ya Allah gue ikut nangis,'' cuit akun tersebut, Rabu (1/5/2019) kemarin.
Akun tersebut mengunggah 3 video prank. Awalnya si pemuda bersama teman-temannya mengumpulkan kotak makeup milik pacarnya. Koleksi makeup yang kebanyakan bermerek Make Over itu pun dihancurkan satu per satu menggunakan palu dan gunting, mulai dari loose powder, foundation, blush on, maskara hingga liptint dan lipcream.
Baca Juga
Setelah dihancurkan, makeup itu dilarutkan ke dalam ember berisi air. Saat sang kekasih tiba di kediamannya, ia pun terkejut melihat nasib seluruh makeup miliknya.
''Nanti aku dandannya gimana?'' tanya si perempuan. Si pemuda pun dengan santai menjawab, ''Ya, nggak tahu. Murah, kan?''
Si wanita pun menangis dan langsung pergi meninggalkan kekasihnya. Si pemuda berusaha menahan tapi langsung didorong oleh si perempuan, bahkan mendapat sebuah tamparan.
''Jangan pergi, ini prank,'' teriak si pemuda kemudian.
Setelah membiarkan kekasihnya pergi, pria itu mencoba menelepon sang kekasih dan meminta maaf. Namun, pacarnya tak mau menerima permintaan maaf tersebut.
''Gue tuh belinya nyicil tau nggak, satu-satu, nggak semuanya, gue ngumpulin duit. Lo tau kan itu buat konten gue, lo egois banget sih mikirin diri sendiri buat konten lo sendiri. Makan tuh prank lo!'' teriak si perempuan lalu mematikan sambungan telepon.
Video tersebut pun menjadi sorotan netizen. Banyak yang emosi dengan aksi konyol si pemuda mengejar penonton Youtube dengan menghancurkan makeup pacar.
''Prank itu kalau lo beli makeup yang sama kayak pacar lo, terus lo ancurin seolah-olah itu punya pacar lo, dan yang asli lo simpen. Nah, yang asli jangan diancurin. Itu baru namanya prank, bambankk,'' komentar salah satu netizen. (Suara.com/Chyntia Sami Bhayangkara)
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby