Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Boy Group asal Korea, BTS sedang melakukan tur konser di Amerika Serikat dan sepertinya para member menikmati waktu mereka dengan menyenangkan, sang maknae salah satunya. Jungkook BTS sempat menonton konser Ariana Grande beberapa waktu lalu.
Momen itu dibagikan di akun Twitter BTS. Sambil mengunggah foto selfie dengan tiket konser, dia mengaku sangat terkesan dengan konser Ariana.
Namun bukan itu yang membuat Army---sebutan penggemar berat BTS---heboh. Rupanya Ariana Grande juga mengundang Jungkook BTS ke belakang panggung untuk bertemu langsung.
Jika selama ini penggemar hanya mengetahui Jungkook BTS merupakan penggemar Ariana Grande, terjadi fakta yang terungkap justru sebaliknya. Ariana Grande juga bangga bertemu dengan Jungkook.
Baca Juga
Ariana bahkan mengunggah kebersamaan mereka di akun Instagramnya. Pelantun lagu '7 Rings' tersebut mengaku bahagia dan bangga kedatangan Jungkook yang menurutnya sangat berarti.
''Screaming. thank u soooooo much for coming to my show, Jungkook. it meant so much. love u sm,'' tulis Ariana Grande di kolom caption.
Bukan cuma itu, melalui fitur Insta Story, Ari juga pamer jika dia mengganti wallpaper ponselnya dengan foto selfie bersama Jungkook BTS.
Tentu saja hal ini membuat penggemar BTS heboh. Mereka juga mengaku bangga karena idolanya disukai oleh Ariana Grande.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby