Dewiku.com - Jika selama ini kalian berpikir setiap putri Inggris yang lahir dalam lingkungan istana otomatis mendapat gelar kerajaan, maka itu salah besar. Zara Tindall, contohnya. Dia tidak punya gelar apapun walau dia seorang anak dari Putri Inggris.
Zara Tindall adalah cucu dari Ratu Elizabeth II yang lahir dari pernikahan anak kedua sang Ratu, Putri Anne dan Kapten Mark Phillips. Meski statusnya jelas sebagai cucu Ratu Inggris, nyatanya Zara Tindall--dulu Zara Phillips---tak memiliki gelar kerajaan.
Semua ini bermula dari pernikahan orangtuanya. Ibu Zara Tindall, Putri Anne menikah dengan seorang pria biasa yang bernama Mark Phillips. Bukan dari kalangan bangsawan, Mark Phillips tak berhak menyandang gelar kehormatan.
Metro mengabarkan jika Ratu Elizabeth II pernah menawarkan sebuah gelar bagi menantunya tapi ditolak oleh Putri Anne dan suaminya. Alasannya, Putri Anne dan Mark Phillips takut jika gelar itu menghambat kehidupan pribadi anak-anaknya di masa depan.
Dengan begitu, keturunan Putri Anne otomatis tak berhak atas sebuah gelar kerajaan.
Rupanya keputusan mereka tepat. Zara Tindall dapat mengembangkan bakatnya dalam bidang berkuda dengan leluasa tanpa terbentur aturan kerajaan.
Zara kemudian tumbuh menjadi atlet berkuda berprestasi. Dia bahkan memenangkan medali perak untuk cabang olahraga berkuda dalam Olimpiade London 2012.
Tahun 2011, Zara menikahi Mike Tindall, yang merupakan mantan bintang rugby. Keduanya kini dikaruniai dua orang anak, Mia Grace Tindall dan Lena Elizabeth Tindall.
Sementara itu, meskipun tak menyandang gelar kerajaan, Zara Tindall tetap tinggal di lingkungan kerajaan. Dia juga disebut-sebut sebagai cucu kesayangan Ratu Elizabeth II.
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?