Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Anak-anak memiliki dunia penuh imajinasi dan terkadang mengatakan hal yang tidak dapat dimengerti orang dewasa. Namun bocah cilik satu ini mengatakan sesuatu yang agak mengganggu terkait mendiang Putri Diana.
Menurut presenter TV Australia David Campbell, putranya yang berusia empat tahun, Billy, mengira dia adalah reinkarnasi dari mendiang Putri Diana. Seperti dilansir dari Mirror, Billy bahkan mengaku ingat detail dari kehidupan lampaunya.
David mengatakan bahwa putra bungsunya pertama kali mulai berbicara tentang kerajaan terkenal pada usia 2 tahun, menunjuk ke gambar dirinya di kartu dan berseru, "Lihat, ini aku ketika aku masih seorang putri."
Meskipun tidak pernah diajarkan apa pun tentang kerajaan Inggris, komentar aneh Billy berlanjut dan termasuk satu kejadian di mana dia memberi tahu keluarganya tentang memiliki saudara lelaki bernama John.
Baca Juga
Seperti diketahui, Putri Diana juga memiliki saudara bernama John yang meninggal sebelum dia lahir. Selain itu, ia juga menyebut kedua 'anak lelakinya', yakni William dan Harry.
Tidak sampai di situ, Billy juga berhasil menggambarkan dengan tepat seperti apa Balmoral, tempat tinggal favorit sang Putri tanpa pernah melihatnya sendiri.
"Kepada seorang teman Skotlandia, dia mengklaim ketika dirinya adalah Putri Diana, ia biasa pergi ke sebuah kastil di negeri ajaib itu. Dia menggambarkan kastil itu memiliki 'unicorn di atasnya' dan disebut Balmoral," kata David.
Komentar bocah itu barangkali yang paling mengejutkan dari semuanya, saat ia membahas kematian Putri Diana. Saat istrinya menunjukkan foto Putri Diana yang lain, Billy berkata, "Ini aku sebagai putri. Lalu suatu hari sirene datang dan aku bukan putri lagi."
Fyi, Putri Diana menikah dengan Pangeran Charles antara tahun 1981 hingga 1996 dan dikaruniai dua putra. Tragisnya, Putri Diana tewas dalam kecelakaan mobil di Paris pada 31 Agustus 1997.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby