Dewiku.com - Baru-baru ini Time baru saja merilis daftar orang-orang yang paling berpengaruh di internet. Daftar tersebut diisi oleh sederet nama dari kalangan musisi, selebriti, dan publik figur dunia seperti Meghan Markle, Pangeran Harry dan Ariana Grande.
Nama Meghan Markle dan Pangeran Harry memang tak bisa lepas dari daftar orang paling berpengaruh di internet versi Time. Bukan tanpa alasan, pasangan yang menikah pada Mei 2018 ini memang menarik perhatian publik.
Baik berita baik hingga berbagai kontroversi yang datang pada pasangan Kerajaan Inggris tersebut. Kepopuleran mereka semakin meningkat setelah merilis akun Instagram pribadi.
Sejak mempunyai akun Instagram sendiri @sussexroyal, Meghan Markle dan Pangeran Harry langsung berhasil mendapatkan 1 juta followers dalam satu jam.
Kemudian berbicara tentang kesuksesan Ariana Grande lewat album keduanya Thank U Next dan Sweetner 2018 yang memenangkan Grammy.
Tak berhenti di situ, karyanya juga berhasil menempati tangga lagu Billboard Hot 100. Itulah beberapa prestasi yang membawanya berada di puncak kesuksesan.
Kesuksesan dan popularitas Ariana Grande yang meningkat tajam di media sosial pun dinilai berpengaruh di internet. Sekarang, Ariana Grande telah menjadi selebriti yang paling banyak diikuti di Instagram.
Jumlah followers Ariana Grande di Instagram mencapai lebih dari 159 juta dan 64 juta lebih followers di Twiiter.
Selain mereka, ada boy band Korea Selatan ini pun masuk dalam jajaran orang yang paling berpengaruh di internet. Hal tersebut berkat kerja keras fanbase mereka yang dinamai ARMY.
ARMY memang memegang peran besar atas popularitas BTS. Seiring dengan popularitasnya, BTS pun berhasil menempatkan karya-karyanya di tangga TOP Billboard's Social Artist selama dua tahun berturut-turut.
Baca Juga
Kemudian ada rapper wanita terkenal, Cardi B yang menjadi salah satu orang berpengaruh di Internet. Kesuksesannya telah meningkatkan popularitasnya di media sosial.
Popularitas ibu satu anak itu meningkat dratis selama beberapa tahun terakhir yang mana hal tersebut tak terlepas dari berbagai kontroversi yang diciptakannya.
Seiring dengan popularitasnya di internet, Cardi B pernah menjadi meme karena penampilannya di karpet merah. Selain itu, ia sangat vokal tentang kritik politik, terutama yang dilayangkan untuk Donald Trump.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian