Dewiku.com - Tanpa disadari, gangguan psikis yang kita alami dapat memengaruh kesehatan fisik. Salah satunya saat seseorang merasa kesepian.
Kesepian tak hanya bikin kita merasa tidak nyaman secara psikologis, tapi juga menjadi lebih rentan terkena penyakit. Dilansir dari Medical News Today, hal itu disebabkan oleh meningkatnya hormon kortisol dan penurunan daya tahan tubuh.
Akibatnya, kita cenderung mudah sakit gara-gara kesepian. Kondisi itu biasanya disebabkan oleh beberapa keadaan sebagai berikut.
1. Kesepian di tempat baru
Saat kamu pindah kerja atau tinggal ke tempat baru dan tidak ada satupun orang lain yang belum kenal, kondisi ini membuat seseorang merasa terasing dan kesepian. Tanpa disadari, hal tersebut membuat kondisi menjadi menurun.
2. Kesepian karena merasa 'berbeda'
Perbedaan yang dimaksud tidak selalu berarti tentang fisik, tetapi juga berbeda dalam hal lain seperti kepercayaan, selera, maupun minat.
Tak adanya orang lain yang bisa diajak berbagi dalam hal yang kita anggap penting itu juga dapat membuat seseorang merasa terasing, terkucilkan, dan sendirian di lingkungannya.
3. Kesepian karena tidak punya pasangan
Meski punya keluarga dan teman-teman, kamu bisa merasa kesepian karena tidak memiliki kedekatan romantis dengan pasangan. Bisa jadi, kamu telah mempunyai pasangan baru, tapi tidak lagi merasakan koneksi mendalam seperti sebelumnya.
Baca Juga
4. Kesepian karena tidak ada yang bisa dipercaya
Dalam kondisi tertentu, seseorang bisa kehilangan kepercayaan pada orang lain dan ini juga menyebabkan timbulnya perasaan bingung dan sendirian. Tak hanya orang lain yang cukup dipercaya untuk berbagi membuat beban pikiran menumpuk dan menyebabkan stres.
5. Kesepian karena tak punya kedekatan mendalam
Ada kalanya kita tetap merasa kesepian walaupun kenal dengan banyak orang yang juga bersikap baik pada kita. Hal itu karena tidak ada koneksi berkualitas dengan orang-orang itu.
Ini terjadi saat kita berharap dekat dengan orang lain tapi ia sudah punya teman-teman dekat lainnya. Bisa juga saat teman lama sudah memasuki fase hidup baru sehingga seolah-olah kita merasa tertinggal.
Itulah beberapa kondisi yang menyebabkan seseorang merasa kesepian. Dalam tingkat ringan kondisi ini terbilang wajar dan bisa dialami siapa saja. Namun, sangat disarankan untuk mencari bantuan jika kondisinya terasa menganggu aktivitas dan produktivitas sehari-hari.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian