Dewiku.com - Kisah manis pasangan lansia datang dari Jepang. Seorang pria penuh kasih rela menanam ribuan bunga di luar rumahnya untuk membuat sang istri yang buta tersenyum kembali.
Melansir dari Telegraph, Tuan dan Nyonya Kuroki dari Perfektur Miyazaki, Jepang, telah menikah 30 tahun lamanya.
Setelah bekerja keras di peternakan sapi perah mereka di Shintomi, keduanya berencana menikmati masa pensiun dengan berkeliling negara.
Namun, pada usia 52 tahun, Nyonya Kuroki tiba-tiba kehilangan penglihatannya karena komplikasi diabetes. Segera setelah itu, dia menjadi depresi dan menarik diri, mengasingkan diri di dalam rumah mereka.
Tuan Kuroki pun berjuang untuk menemukan cara menghibur istrinya. Sebuah ide brilian akhirnya muncul. Dia memutuskan untuk menanam taman bunga, di mana dia dapat menikmati aroma bunga dan membujuk istrinya untuk pergi keluar.
Bertekad untuk membuat istrinya bahagia lagi, Tuan Kuroki mulai mengisi tanah di sekitar rumah mereka dengan bunga shibazakura merah muda. Ia berharap aroma bunga itu bakal membawa senyum ke wajah istri tersayangnya.
Selama dua tahun, ia menanam ribuan bunga di rumah mereka. Lebih dari satu dekade setelah Mr Kuroki pertama kali menanam benih, bunga-bunga kini telah mekar melampaui apa yang diharapkannya.
Orang-orang sekarang bepergian dari jauh untuk melihat taman bunga mereka yang indah. Bahkan, antara akhir Maret dan April, pasangan lansia ini menerima lebih dari 7.000 pengunjung per hari.
Selain datang untuk melihat hamparan bunga, banyak yang ingin bertemu Nyonya Kuroki. Ia sekarang sering terlihat berjalan-jalan di taman bersama suaminya dan tersenyum bahagia.
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?