Dewiku.com - Gaun pengantin yang indah jelas menjadi salah satu fokus utama seorang wanita di hari pernikahan nanti. Tak jarang, banyak yang rela menghabiskan banyak uang demi memilih gaun pengantin terbaik.
Namun apes bagi wanita satu ini. Gaun pengantin seharga 12.000 poundsterling atau Rp 207 juta miliknya mesti rusak di hari pernikahan. Itu semua hanya karena ia menenggak minuman sehat.
Seorang perencana pernikahan membagikan cerita kliennya di Reddit. Calon pengantin yang tak diketahui namanya itu memutuskan untuk menyingkirkan kembung di menit terakhir dengan minum minuman sehat.
"Rupanya setelah itu pengantin wanita kentut dan diare parah," ujar perencana pernikahan itu, seperti dikutip dari Reddit.
Desain rumit gaun wanita pun membuat keadaan menjadi lebih buruk, terlebih venue pernikahan adalah gudang besar dengan toilet seadanya. "Itu bukan hanya kecelakaan yang sangat mendalam, tapi baunya tidak tertandingi."
Tak kuat menahannya keluar, kotoran pun menyebar di bagian dalam gaunnya. Dibantu asisten, mereka mencoba membersihkan gaun sebelum pengantin perempuan keluar untuk acara berdansa bersama mempelai pria.
Sayangnya karena terburu-buru, kotoran itu ikut menempel di sela-sela kuku pengantin wanita. Saat pasangan mulai menari, segalanya pun menjadi semakin buruk.
"Saat mempelai pria memutar-mutar mempelai wanita, dengan tangan di pinggangnya, dia sedang menyendok kotoran ke bagian dalam pinggang, ke atas dan ke luar pinggang belakang," imbuhnya.
Terlepas dari segala sesuatu yang terjadi, ia pun membantu pengantin wanita untuk membersihkan diri.
"Diare ada di mana-mana, tersebar di lapisan tipis di sekujur tubuhnya. Ini mungkin hal paling menjijikkan yang pernah saya tangani," kata dia lagi.
Baca Juga
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian