Dewiku.com - Sejak lahir ke dunia, semua tumbuh kembang bayi Archie selalu jadi sorotan dunia, termasuk urusan warna rambut. Nah, kini rasa penasaran publik bakal segera terjawab.
Usia bayi lucu ini sekarang sudah menginjak 3 bulan dan rambutnya sudah mulai tumbuh.
Melansir People, menurut seorang sumber, bayi Archie tumbuh sangat sehat dan warna rambutnya jelas mewarisi ayahnya, Pangeran Harry.
"Dia adalah bayi yang bahagia," ungkap sumber itu.
"Dia mempunyai kaki kecil yang cantik dan gemuk, serta rambut kemerahan yang mulai tumbuh. Dia benar-benar menggemaskan," tambahnya.
Walaupun sumber ini yakin betul warna rambut bayi Archie diturunkan dari ayahnya, dia tak yakin Archie mirip Pangeran Harry atau Meghan Markle.
Untuk urusan ini, Meghan sendiri bahkan mengakuinya. Ketika Archie pertama kali diperkenalkan pada publik, Meghan Markle mengatakan belum tahu wajahnya mirip siapa.
"Kami masih mencari tahu hal itu," ungkap dia.
Warna rambut merah sendiri bukan hal baru di lingkungan Kerajaan Inggris. Mendiang Putri Diana, ibu dari Pangeran Harry mewariskan rambut merah pada putranya dan kini Pangeran Harry mewariskan warna yang sama kepada bayi Archie.
Wah, kira-kira seperti siapa wajah bayi Archie? Apakah mirip Pangeran Harry atau Meghan Markle? Kita tunggu saja perkembangan berikutnya.
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?