lifestyle

Atasi AC Bocor dengan Popok Bayi, Cerita Wanita Ini Viral

Cara mengatasi permasalah ini memang cukup unik, ya.

Vika Widiastuti
Senin, 09 September 2019 | 19:48 WIB

Salah satu masalah yang sering terjadi pada pendingin ruangan adalah bocor. Namun, seorang wanita punya cara antimainstream untuk mengatasi AC bocor yang kemudian menjadi viral di media sosial.

Dilansir dari laman ET Today, seorang wanita Taiwan membagikan ide cerdiknya untuk menghentikan air menetes dari pendingin ruangan yang mulai bocor di malam hari.

Wanita itu mengatakan bahwa pendingin udara mulai bocor pada tengah malam dan ia khawatir. Sebab, komputernya ditempatkan tepat di bawah alat pendingin ruangan.

Baca Juga: 7 Ide Parcel Rp100 Ribu, Lebih Hemat tapi Tetap Berkualitas

Dia takut air yang bocor akan merusak komputernya. Ia pun harus dengan cepat memikirkan cara untuk menghentikan kebocoran.

Ketika ia mencari-cari sesuatu untuk membantunya, ia melihat popok bayi milik anaknya dan saat itulah ide kocak tersebut muncul. Wanita itu memutuskan untuk menggunakan popok XXL anaknya untuk atasi AC bocor.

Ilustrasi popok bayi. (Shutterstock)

Popok XXL itu kemudian ditempelkan di atas AC dengan dasar penyerap diatur untuk menangkap tetesan air. Ia kemudian bisa tidur tenang.

Baca Juga: Hasil Survei: Perjalanan Ramah Lingkungan Lebih Disukai Wisatawan

Keesokan harinya, dirinya kaget melihat bahwa komputernya benar-benar kering. Ternyata popok anaknya benar-benar menyerap semua air dari kebocoran.

Ia lalu mengatakan bahwa satu hal yang dipelajari dari pengalaman ini adalah popok XXL anaknya benar-benar mampu menyerap banyak cairan.

Ilustrasi tidur di ruangan ber-AC. (Shutterstock)

Gara-gara cerita cara atasi AC bocor yang viral di media sosial ini, banyak warganet yang terhibur dengan metode konvensional untuk menghentikan masalah klasik rumah tangga itu.

Baca Juga: 6 Jenis Kain Terbaik untuk Baju Lebaran, Nyaman Dipakai dan Tidak Gerah

Tak sedikit dari mereka mengungkapkan bahwa popok memang bisa sangat berguna. Sementara itu, beberapa dari mereka juga mengaku telah menggunakan pembalut wanita untuk menghentikan masalah kebocoran air.

lifestyle

Hasil Survei: Perjalanan Ramah Lingkungan Lebih Disukai Wisatawan

Berdasarkan hasil survei, 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan.

lifestyle

Manfaat Minum Susu saat Sahur, Minuman Sehat Kaya Protein

Belum banyak yang tahu, ini pentingnya konsumsi susu saat sahur.

lifestyle

Liburan ke Luar Negeri Susah Cari Makanan Halal? Dian Ayu Lestasi Berbagi Tips Mudahnya

Suka jalan-jalan ke luar negeri? Dian Ayu Lestari ungkap caranya mencari makanan halal.

lifestyle

5 Resep Kue Bawang Renyah, Camilan Gurih di Hari Lebaran

Mau bikin kue bawang sendiri di rumah? Simak resep di bawah ini!

lifestyle

8 Arti Mimpi Uang Robek, Bakal Ada Perubahan Prioritas Hidup

Apakah mimpi uang robek selalu berkaitan dengan masalah keuangan?

lifestyle

Cegah Masalah Asam Lambung, Habis Sahur Jangan Langsung Tidur

Penderita asam lambung juga tidak langsung makan berat saat berbuka puasa.