Dewiku.com - Kisah cinta Kanye West dan Kim Kardashian awalnya dianggap gimmick semata. Meski publik sempat meragukan, nyatanya mereka hingga saat ini masih terus bersama dan jauh dari gosip.
Belum lama ini dalam interview terbaru dengan True Hollywood Story, Kanye West mengaku bahwa hasrat cintanya untuk istri masih sangat kuat.
Memang di awal hubungan mereka tidaklah mudah. Semua orang berkata untuk menjauhi Kim karena dia adalah bintang reality show dan akan menghancurkan karirnya.
Namun Kanye menanggapi dengan singkat, "Tapi aku cinta dia, aku gak peduli," ujar Kanye.
"Setiap kali saya berada di dekatnya atau saya melihatnya, itu merupakan daya tarik magnet bagi kekuatan energi ini," tambah rapper tersebut.
Kanye kemudian mengutarakan tujuh kata sifat untuk menggambarkan sang istri tercinta. "Dia baik. Murni. Menyenangkan. Penuh kasih. Berani. Teguh. Kuat."
Hubungan keduanya dimulai dari menjadi sahabat sejak lama. Baru ketika Kanye mengundang Kim ke Paris untuk peragaan busananya, percikan cinta mulai tumbuh di antara mereka.
Akhirnya Kim Kardashian dan Kanye West menikah di Italia pada 2014, kala itu mereka telah memiliki 1 anak. Kini lima tahun telah berlalu, Kim dan Kanye memiliki 4 orang anak.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian