Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Siapa yang hobi traveling keliling Indonesia atau luar negeri? Beberapa orang mungkin lebih suka berpergian sendiri. Namun, banyak orang yang bakal merasa lebih menyenangkan jika traveling bersama teman-teman.
Sayangnya, tak semua teman seru diajak traveling. Ada orang-orang tertentu yang selalu seru diajak liburan. Nah, membaca kepribadian orang yang menjadi parter terbaik saat traveling bisa dilihat dari zodiak.
Dilansir dari Elite Daily, di bawah ini ada beberapa zodiak yang seru banget jika diajak liburan bersama. Siapa saja mereka?
1. Aries
Baca Juga
Aries bakal jadi pemimpin untuk dirimu yang masih pemula sebagai traveller. Ia pandai dalam mengambil inisiatif, cepat tanggap, aktif dan energik.
Kamu akan dibawa ke berbagai tempat berbeda untuk merasakan berbagai pengalaman kalau traveling dengan Aries. Selain itu, ia akan mengikuti segala rencanamu karena Aries adalah orang yang terbuka dan fleksibel dengan semua hal.
2. Virgo
Virgo mungkin tampak kaku dari luar dan tak suka perubahan. Namun jika ingin partner traveling yang senantiasa memastikan keamanan dan kenyamananmu menginap selama liburan, Virgo lah ahlinya.
Ia selalu memperhatikan hal kecil dan teliti dalam berbagai hal. Kamu tak akan ketinggalan passport, tas atau barang penting lainnya jika bepergian bersama mereka.
3. Libra
Libra adalah zodiak yang menjaga keseimbangan dan menyukai kedamaian. Baginya, makanan dan permainan lah yang bisa menciptakan hal itu.
Kamu tak akan gampang emosi karena ia selalu membawa hal-hal seru untuk dilakukan selama perjalanan traveling yang panjang dan melelahkan.
4. Sagitarius
Kamu ingin partner yang memahami banyak hal tentang perjalanan outdoor dan serba ingin tahu banyak hal dan menantang? Sagitarius merupakan partner yang tepat.
Kamu akan diberi rekomendasi tempat-tempat yang seru dan penuh tantangan. Jadi, siapkan adrenalinmu! Perjalanan dengan zodiak ini pasti terasa beda dari biasanya.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby