Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Bukan menjadi rahasia lagi jika Pangeran Harry dan Meghan Markle menjadi sorotan pemberitaan di media sosial. Tak hanya berita baik saja, namun berita buruk yang sangat menyudutkan pasangan Kerajaan Inggris tersebut.
Dilansir dari laman Elle, pemberitaan Pangeran Harry dan Meghan Markle ini ternyata mencuri perhatian banyak tokoh ternama Hollywood.
Seperti mantan ibu negara Amerika, Michaele Obama dan pembawa acara terkenal Ellen DeGeneres. Selain itu, ada juga Kim Kardashian yang mengaku menaruh hati pada pasangan tersebut.
Ketika sedang berada di acara The Sunday Project Australia, Kim mengungkapkan bahwa dirinya mengerti apa yang dirasakan oleh The Duke dan Duchess of Sussex dalam menjaga keluarga dari omongan miring.
Baca Juga
"Kurasa tidak ada orang yang bisa benar-benar mengerti seperti apa itu kecuali mereka," ungkap Kim.
"Saya pikir ketika saya sudah lebih besar dan memiliki anak, apa yang saya inginkan untuk mereka adalah tempat yang paling aman," lanjutnya.
"Saya pasti dapat berempati dengan kebutuhan mereka untuk memiliki tempat yang aman dan meluangkan waktu untuk diri mereka sendiri, serta memiliki privasi saat mereka membutuhkannya," kata Kim.
Mungkin ada alasan mengapa Kim bisa merasakan apa yang dirasakan oleh pasangan Kerajaan Inggris tersebut. Sebab, Kim adalah seorang selebriti Hollywood yang tak pernah luput dari pemberitaan miring media semenjak awal karirnya.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby