Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Empat tahun yang lalu, seorang wanita berusia 71 tahun menghentak publik karena menikah dengan pria yang umurnya lebih muda 53 tahun dari dirinya. Pasangan beda usia ini pun jadi terkenal dan kontroversial.
Kini keduanya menjalani rumah tangga tahun keempat dan mengunggah kebersamaan yang bakal bikin warganet iri, pasalnya mereka menjalani rumah tangga dengan sangat harmonis.
Padahal, awalnya pasangan bernama Gary dan Almeda ini diragukan oleh publik karena perbedaan umur mereka yang sangat jauh.
Melansir The Sun, pasangan ini menikah ketika sang mempelai pria baru berusia 17 tahun dan Almeda sudah menginjak 71 tahun. Keduanya menikah dua minggu setelah pertemuan pertama mereka di pemakaman anak Almeda.
Baca Juga
Melalui akun Instagram yang mereka kelola bersama, pasangan ini mengunggah foto mesra untuk memperingati hari jadi pernikahan yang ke-4.
Dengan caption manis, pria yang kini berusia 21 tahun ini berkata ia jatuh cinta berkali-kali pada Almeda. Perasaannya semakin hari semakin dalam hingga ia tak sanggup lagi menakarnya.
"Empat tahun lalu di hari ini, aku memberikan hati dan jiwaku untuk wanita yang mencurinya lagi dan lagi setiap harinya. Sebelum aku bertemu denganmu, aku tidak pernah tahu apakah mungkin mencintai seseorang dengan sangat dalam," tulisnya.
"Terima kasih mengembalikan hidupku dan mengubahku menjadi seperti sekarang. Aku sangat bersyukur setiap hari atas cintamu. Aku mencintaimu dengan segenap hatiku. Suamimu selamanya," lanjut Gary.
Melansir Metro, karena jarak umur mereka yang cukup jauh, cucu Almeda sampai tak pernah memanggilnya dengan panggilan kakek karena ia lebih tua dari Gary.
"Aku baru memanggilnya Kakek sekali dan saat itu aku mabuk. Di kepalaku, aku melihat dia sebagai teman lebih dari seorang kakek. Tapi, nenek kita bahagia hidup dengannya," jelas cucu Almeda, Aaron.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby