Dewiku.com - Jika umumnya anak-anak akan minta hadiah Natal berupa mainan, lain halnya dengan Putri Charlotte. Putri pasangan Kate Middleton dan Pangeran William ini ingin hadiah Natal kuda poni sungguhan!
Melansir Cosmopiltan yang dirangkum dari Clooser Weekly, Putri Charlotte ternyata masih terobsesi dengan kuda poni. Ia pun menginginkan hadiah berupa kuda poni sungguhan sebagai kado Natal.
Ya, selama ini Putri Charlotte memang diketahui menggemari kuda poni. Dalam beberapa kesempatan tampil, dia hampir selalu terlihat membawa pernak pernik kuda poni.
Salah satunya adalah saat tampil di hadapan publik ketika ia memulai hari pertamanya sekolah.
Putri Charlotte tampak jalan malu-malu sambil dituntun oleh sang ibu yang membawa tas sekolah Putri Charlotte. Pada tas itu, terlihat gantungan kunci kuda poni yang berkilauan.
Berbeda dengan Putri Charlotte yang tergila-gila dengan kuda poni, Pangeran George lebih tertarik mengasah kemampuan olahraganya. Ia meminta raket tenis baru dan perangkat permainan sepakbola untuk kado Natal.
Jika Putri Charlotte dan Pangeran George sudah cukup besar untuk meminta hadiah Natal, lalu bagaimana dengan si bungsu Pangeran Louis?
Ternyata pangeran kecil ini tak meminta apa-apa pada ibunya selain mengikuti ke mana Kate Midlleton pergi sambil mengucap kata 'me' (aku) berulang kali.
Sebelumnya, diberitakan juga bayi Archie, putra pertama Meghan Markle dan Pangeran Harry, mendapatkan hadiah Natal pertamanya berupa kantong kado custom dari Harrow adn Green. Lalu, apa kado Natalmu?
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?