
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Rasanya tak ada yang mustahil jika sudah berkaitan dengan cinta. Seseorang bahkan bisa dengan mantap menikahi robot seks karena mengaku cinta mati dengan benda tersebut. Ada juga yang terang-terangan mengaku jatuh cinta dengan pesawat.
Banyak kisah cinta unik yang tercatat di tahun 2019. Beberapa di antaranya cukup bikin heran dan tak habis pikir.
Pasangan mana yang menurut Anda paling ikonik? Berikut kami sajikan rangkumannya:
1. Jadian dengan robot kardus
Baca Juga

Awal 2019, artikel tentang seorang social media influencer bernama Michael James Schneider membikin banyak orang terhibur. Dia rutin mengunggah foto kebersamaan dengan pacar robot kardus kesayangannya.
Seniman ini juga sering membuat keterangan foto yang terkesan konyol dalam setiap unggahannya di akun Instagram @blcksmth.
"Saya tak punya pacar. Jadi saya kencan dengan pacar robot kardus," demikian salah satu kutipan ikoniknya.
Gaya kencan Mike dan pacar robot kardus tercintanya itu memang unik dan gokil. Mereka sering pergi ke taman berdua sambil menikmati hangat terik matahari. Bahkan, mereka berdua pernah belanja bersama di supermarket.
2. Menikahi selimut kesayangan
Dilansir dari Unilad, seorang wanita bernama Pascale Sellick mengaku muak dengan hubungan konvensional. Ia kemudian menjatuhkan hatinya kepada selimut kesayangan.
"Selimut saya selalu ada untuk saya dan memberi saya pelukan. Saya sangat menyukai selimut saya sehingga ingin mengundang orang untuk menyaksikan penyatuan saya dengan rekan yang paling konstan dan menghibur dalam hidup," ujarnya.
Pascale merencanakan pernikahan pernikahan mewah dengan selimutnya pada Februari 2019. Dia bahkan tak melupakan cincin kawin.
Para tamu yang hadir juga diminta mengenakan dresscode piyama, gaun tidur, serta sandal nyaman.
3. Jatuh cinta kepada pesawat jet
Seorang wanita asal Berlin, Jerman, bernama Michele Kobke mengaku menjalin hubungan cinta dengan sebuah pesawat jet Boeing 737-800. Dilansir dari Mirror, dia sudah bahkan memanggil pesawat tersebut dengan panggilan "sayang".
Wanita berusia 30 tahun itu menyatakan dirinya telah jatuh cinta dengan pesawat selama 5 tahun belakangan. Pesawat itu terlihat begitu menarik dan seksi di matanya.
Michele pun tak merasa aneh dengan hubungan uniknya. Dia tahu masyarakat banyak yang tidak bisa menerima. Namun, dia bahkan sangat ingin menikahi kekasihnya itu.
"Ini seperti hubungan normal. Kami punya malam yang santai bersama dan ketika kami pergi tidur, kami berpelukan dan tertidur bersama," ungkap dia.
4. Mantap nikahi robot seks
Menjelang akhir tahun, muncul berita unik tentang pria asal Kazakhstan bernama Yuri Tolochko. Dia bertekad menikahi pacarnya yang merupakan robot seks.
Melansir Daily Star, pria itu disebut telah berkencan dengan Margo, sang robot seks, selama delapan bulan. Akun Instagram pribadinya pun dipenuhi dengan foto mesra pasangan unik ini.
Yuri Tolochko memang memperlakukan Margo seperti manusia. Margo bahkan punya akun Instagram sendiri dan memiliki pekerjaan sebagai pelayan bar.
Uniknya lagi, Yuri Tolochko juga mengaku pernah beradu argumen dengan Margo seperti sejoli lain pada umumnya.
Memang belum jelas kapan pernikahan spesial ini bakal digelar. Namun, foto-foto persiapan menuju hari pernikahan telah dibagikan pasangan ini lewat akun Instagram mereka masing-masing.
Terkini
- Kamu Terlalu Mandiri: Ketika Kemandirian Perempuan Masih Dianggap Ancaman
- Support System Seumur Hidup: Bagaimana Kakak Adik Perempuan Saling Menguatkan?
- Women News Network: Menguatkan Suara Perempuan dari Aceh hingga NTT
- Saatnya Berbagi Tugas di Dapur, Karena Memasak Bukan Hanya Tanggung Jawab Perempuan
- Lajang dan Bahagia: Cara Perempuan Menikmati Hidup Tanpa Tekanan Sosial
- Plan Indonesia dan SalingJaga Gelar Soccer for Equality, Dukung Kesetaraan Pendidikan Anak Perempuan NTT
- Paternity Leave Bukan Sekadar Cuti, Tapi Wujud Budaya Kerja yang Inklusif
- Koper Ringan, Gaya Baru Menjelajah Dunia Tanpa Beban
- Body Positivity vs Body Neutrality: Mana Jalan Terbaik Menerima Tubuh Apa Adanya?
- Wujud Kesetaraan di Dunia Transportasi, Kartini Masa Kini di Balik Kemudi