Dewiku.com - Sebagai pengusaha muda sukses, Kylie Jenner punya 1001 cara untuk menghabiskan uang, termasuk beli mainan beruang bertabur kristal seharga Rp 167 juta.
Melansir TMZ, mainan beruang mewah ratusan juta ini dia dapatkan dari lelang amal Justin Bieber dan Hailey Baldwin melalui Paddle8.
Tak seperti mainan lain, Beanie Baby buatan seniman Dan Life ini bertabur kristal hijau nan mewah dan berhiaskan pin shamrock pada bagian dada.
Tak tanggung-tanggung, pin shamrock tersebut juga terbuat dari kristal yang menambah kemilau tampilan si Beanie Baby.
Walaupun namanya mainan beruang, dengan fitur kristal sebanyak itu, nyatanya Beanie Baby tak bisa dipakai untuk main. Sejatinya, beruang hijau ini dibuat untuk pajangan interior.
Keluarga Kardashian-Jenner memang terkenal sering 'berinvestasi' pada hal-hal yang istimewa dan tidak biasa.
Belum lama ini, Kim Kardashian membelikan jaket bersejarah milik Michael Jackson seharga nyaris Rp 1 miliar sebagai hadiah Natal untuk sang anak sulung, North West.
Masih seputar Natal, Kris Jenner juga memiliki hadiah spesial untuk cucunya, Stormi Webster.
Ia membeli sebuah rumah mainan yang besarnya nyaris seperti rumah sungguhan, lengkap dengan perabot mainan yang tampak seperti di kehidupan nyata.
Jika beli rumah mainan seukuran rumah beneran saja bisa, kenapa beli mainan beruang ratusan juta tak sanggup?
Baca Juga
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian