Dewiku.com - Tahun 2020 tinggal menghitung hari. Apakah Anda sudah menetapkan resolusi tahun baru? Adakah yang penasaran dengan peruntungan asmara berdasarkan zodiak?
Bagi Anda yang ingin segera melepas masa lajang, ada kabar baik untuk beberapa zodiak. Melansir Bustle, terdapat empat zodiak yang diprediksi kuat menikah tahun 2020. Siapa saja mereka?
1. Taurus
Seorang astrolog bernama Amy Tripp, menyebutkan ada perubahan besar dalam kehidupan Taurus di tahun 2020 mendatang. Salah satunya terkait pernikahan.
Taurus dikatakan akan bertemu seseorang awal tahun depan, merasakan tumbuhnya cinta, lalu mantap mengubahnya menjadi sesuatu yang lebih serius dalam waktu enam bulan.
Hanya saja, sebenarnya Taurus lebih senang menjalin hubungan dengan sangat lambat. Membuat keputusan besar secara tergesa-gesa bisa mendatangkan masalah besar di kemudian hari.
2. Virgo
Zodiak berikutnya adalah Virgo. Energi positif akan menyertai dan memperkuat hubungan yang mereka jalani tahun depan.
Tekad untuk berkomitmen tumbuh menjadi lebih besar. Itu memberikan kekuatan sekaligus keberanian bagi mereka untuk melangkah ke jenjang pernikahan.
3. Scorpio
Baca Juga
Jika Anda termasuk orang yang sudah melajang sekian lama dan bahkan telah menyerah untuk mencari pasangan terbaik, tahun 2020 mungkin akan memberi Anda kejutan.
Selain itu, bertemu dengan orang-orang baru dengan pembawaan menyenangkan adalah hal yang paling dibutuhkan untuk mengubah perspektif Anda tentang cinta.
"Scorpio mungkin mengharapkan pernikahan dari pasangan yang telah berpengalaman atau mencari sesuatu yang lebih menarik dari seseorang yang berbeda," kata Tripp.
4. Pisces
Sebagai salah satu zodiak paling romantis, 2020 bakal menjadi tahun yang berkesan bagi Pisces. Mereka diprediksi kuat menikah tahun 2020.
Tripp cuma berpesan agar Pisces tak terburu-buru dan pastikan untuk membangun hubungan yang sehat. Pernikahan tentu butuh banyak persiapan, kan?
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian