Dewiku.com - Nama aktor Jepang, Masahiro Higashide, segera melejit jadi perbincangan hangat setelah skandal perselingkuhan dengan seorang aktris, Erika Karata, terungkap ke publik.
Diketahui bahwa Masahiro Higashide berselingkuh dari istrinya, Anne Watanabe. Hal yang cukup mengejutkan dan membikin banyak penggemar kecewa adalah Masahiro tega berselingkuh saat istrinya sedang hamil anak ketiga mereka.
Skandal perselingkuhan ini membuat publik, khususnya para penggemar di Jepang, merasa sangat marah dan kesal. Ternyata, hal itu langsung berpengaruh pada karier Masahiro.
Dilansir dari Sponichi, salah satu dampak yang paling terlihat adalah drama yang sedang ia bintangi berjudul The Detective and The Prosecutor.
Dilaporkan bahwa drama itu mengalami penurunan rating. Akun Instagram resmi serial The Detective and The Prosecutor juga dibanjiri komentar negatif dari warganet.
Kebanyakan dari mereka tak mau menonton drama tersebut karena sangat malas melihat dan mendengar suara Masahiro.
Selain drama, Masahiro juga mesti merelakan kontrak iklannya yang diputus secara sepihak. Salah satunya adalah brand kesehatan dan gaya hidup 'Sunstar' yang langsung menarik iklan sikat gigi GUM yang telah dibintangi oleh Masahiro Higashide sejak Agustus 2019. Kini, Sunstar juga sudah menghapus profil Masahiro dari situs webnya.
Melihat ke belakang, kisah cinta Masahiro dan Anne berawal dari sebuah drama berjudul Gochiosousan di tahun 2013. Drama itu menjadikan mereka berperan sebagai suami istri.
Setelah itu, mereka dikabarkan berkencan dan memutuskan menikah di tahun 2015. Sayangnya setelah hampir lima tahun membangun bahtera rumah tangga, skandal perselingkuhan Masahiro pun terungkap.
Hal yang cukup mengejutkan adalah aktor berusia 30 tahun ini ketahuan telah berselingkuh selama tiga tahun. Masalah ini juga sudah dikonfirmasi dan dibenarkan oleh agensi yang menaungi Masahiro.
Baca Juga
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari