Dewiku.com - Charlize Theron sukses membuat semua mata memandang kagum padanya ketika menghadiri Costume Designers Guild Awards di The beverly Hilton, Beverly Hills, California, AS, Selasa (28/01/2019) pekan kemarin.
Artis cantik pemenang piala Oscar itu sangat memukau dengan gaun nuansa emas nan mewah keluaran Louis Vuitton.
Ketika berpose di atas karpet merah, Charlize memberikan pesona seorang bintang. Rambutnya ditata rapi dengan bandana yang senada nuansa gaunnya.
Page Six bahkan memberikan gelar The Best Red Carpet Look untuk penampilan Charlize Theron.
Gelar itu tidak berlebihan karena gaunnya memang benar-benar anggun dengan model key hole di bagian dada.
Walau sederhana, potongan dengan lubang di dada ini memberikan aura seksi yang tak berlebihan.
Baju emas Louis Vuitton yang dipakai Charlize Theron juga dilengkapi dengan belt senada dan pemanis serupa gelang warna hitam pada pergelangan tangan.
Menurut informasi dari Vogue, payet emas yang menghiasi keseluruhan gaun Charlize berjumlah 30 ribu buah dan memakan waktu pembuatan hingga 2.800 jam.
Jika diperhatikan dengan jelas, setiap detail payet emas gaun itu emang terpasang dengan sangat rapi. Begitu pula dengan bandana yang ia pakai, semuanya terlihat sempurna.
Agar penampilannya semakin memukau, artis kelahiran Afrika Selatan ini melengkapi gayanya dengan sebuah clutch hitam dari rumah mode yang sama, yakni Louis Vuitton Petite Malle.
Baca Juga
"Pakaian telah menjadi bagian dari cerita hidupku. Kemarin malam di @costumeawards, aku dapat kesempatan untuk merayakan orang-orang yang telah membawa cerita itu melalui pakaian," tulisnya di Instagram.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian