Dewiku.com - Keluarga Cambridge atau keluarga kecil Kerajaan Inggris Pangeran William memang selalu jadi pusat pembicaraan. Tentu saja tak terkecuali istri Pangeran William, yakni Kate Middleton.
Dari mulai caranya memilih pakaian, perhiasan, cara berjalan, berbicara, tersenyum, hingga gayanya saat berpergian selalu disoroti banyak orang. Nah, jika diperhatikan, ternyata Kate selalu membawa tas kecil mungil dalam genggamannya.
Penasaran apa isi tas kecil Kate itu? Pastinya, orang biasa tidak bisa dengan mudah mencari tahu apa isinya.
Mengutip laman Marie Claire, Kamis (13/2/2020) kemarin, isi tas kecil Kate ini terungkap dalam buku berjudul Marcia Moody's Kate: A Biography. Setidaknya ada 5 item yang selalu dibawa sang Duchess di dalam tas mungil yang selalu dibawanya.
Tidak aneh-aneh, ternyata isinya sama seperti yang selalu dibawa perempuan pada umumnya, yaitu cermin kecil, kertas minyak, sapu tangan, dan lip balm. Itu baru 4 item. Apa item satu lagi?
Ternyata, jika di Indonesia kita punya almarhum istri presiden ke-6, Ani Yudhoyono, yang selalu membawa kamera karena hobi fotografinya saat bepergian, Kate ternyata juga selalu membawa satu item tambahan, yakni kamera Canon miliknya untuk berfoto.
Kate juga memiliki hobi fotografi, Sesekali ia juga kerap memotret untuk mengambil beberapa gambar pribadinya. Fakta ini ditulis Marcia Moody saat menggambarkan sosok Kate Middleton. (*Dini Afrianti Efendi)
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian