Dewiku.com - Ramalan zodiak hari ini, Kamis (22/10/2020), mereka yang punya zodiak Cancer akan terkejut melihat sisi lain pasangan. Apakah sisi baru pasanganmu berdampak baik atau buruk bagi hubungan kalian?
Lantas, bagaimana dengan peruntungan asmara zodiak lainnya? Merangkum Astrology.com, inilah ramalan zodiak 22 Oktober 2020.
1. Libra
Ini waktu yang tepat bagimu dan pasangan untuk mengerjakan sesuatu bersama. Pastikan saja kalian sudah sepakat sebelum memulai bekerja sama.
2. Scorpio
Pasanganmu ingin meminta saran hari ini. Bersikaplah perhatian, tapi juga jujur ketika memberikan pendapatmu kepadanya.
3. Sagittarius
Mendadak, kamu dan dia mendapat saran bijak dari seseorang yang tak terduga. Meski mengejutkan, orang ini bisa membantu menyelesaikan masalah kalian.
4. Capricorn
Jangan suka marah-marah walau pasanganmu mempunyai kebiasaan kecil yang menyebalkan. Tanpa sadar, kebiasaan ini malah membuat mereka makin memesona.
Baca Juga
-
Tetap Fashionable, Ini 5 Padu Padan Outfit yang Cocok untuk Musim Hujan
-
Sepekan Dapat Uang Rp140 Juta, Model Cantik Bangga Jualan Air Mandi Kotor
-
Pemilik Salon Ungkap Dampak Salah Pilih Sampo, Cat Rambut Jadi Mudah Luntur
-
Sering Jerawatan di Alis? Ini Penyebab dan Cara Menghindarinya
-
Jangan Mau Ditipu, Berikut 7 Tips Menghindari Pembelian Kosmetik Palsu
-
Suka Hal-Hal Romantis, Ini 3 Zodiak yang Cocok Jadi Pasangan Libra
5. Aquarius
Si dia mendadak bertanya apa status hubungan kalian sekarang. Jika masih belum yakin, katakan saja kamu tidak tahu. Kamu tidak harus punya jawabannya hari ini.
6. Pisces
Pertahankan kebiasaanmu untuk berpikir sebelum berbicara. Kalau bisa, pikirkan lagi sampai 3-4 kali. Hal ini dapat membuat hubunganmu dan pasangan makin awet.
7. Aries
Berhentilah mencemaskan soal masa depanmu dengan pasangan. Hal ini membuatmu takut untuk mencoba berkomitmen. Setidaknya, kamu harus berani melangkah maju.
8. Taurus
Usahakan diskusimu dengan pasangan berjalan lancar dan tidak hanya searah. Utarakan maksudmu dengan jelas, dan hindari kesalahpahaman besar yang mungkin muncul.
9. Gemini
Buat hubunganmu makin berwarna. Sesekali, cobalah untuk merayu pasangan lewat pesan singkat atau telepon. Kata-kata manis darimu bisa membuatnya lebih bahagia.
10. Cancer
Hari ini, kamu bisa melihat sisi lain pasangan yang belum pernah kamu ketahui sebelumnya. Namun, sisi baru pasanganmu ini juga akan mempengaruhi hubungan kalian.
11. Leo
Hubunganmu dan pasangan terasa bagai takdir. Kalian dapat memahami satu sama lain dengan baik. Itu artinya, usaha kalian selama ini telah membuahkan hasil.
12. Virgo
Sekarang, kamu memang masih belum bisa menentukan pilihan yang tepat untukmu dan pasangan. Namun, jawaban itu bakal segera datang. Nikmati saja waktu yang ada.
Itulah ramalan zodiak 22 Oktober 2020. Semoga harimu menyenangkan, ya!
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?