lifestyle

Sambut 12.12 Harbolnas, CEO ZALORA Indonesia Turun Langsung ke Gudang

Gudang ZALORA bersiap menyambut lonjakan pesanan hingga 10 kal lipat pada 12.12 Harbolnas.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Kamis, 10 Desember 2020 | 12:22 WIB

ZALORA sangat antusias menyiapkan 12.12 HARBOLNAS agar bisa memberikan pelayanan terbaik untuk seluruh keluarga Indonesia. Bahkan, CEO ZALORA Indonesia, Anthony Fung, turun langsung ke gudang dan mengecek kesiapan tim untuk memenuhi pesanan yang bisa naik hingga 10 kali lipat.

Anthony Fung mengatakan, gudang baru ZALORA telah dilengkapi sophisticated technology untuk pelayanan yang lebih aman, cepat, dan tingkat akurasi lebih tinggi. Ini termasuk mobile picking feature yang mengurangi penggunaan kertas sejalan dengan sustainable development goals.

"Mulai dari menerima pesanan, memberi label, menyortir, mengemas, sampai mengirimkan barang, kami beroperasi 24 jam dengan sistem shifting memastikan pelayanan dan pengiriman yang lebih cepat untuk pelanggan kami, tentunya dengan implementasi protokol Covid-19 sesuai dengan anjuran pemerintah. Apalagi menghadapi 12.12 HARBOLNAS dengan antusiasme masyarakat yang meningkat setiap tahunnya, kami berusaha memastikan agar semua proses dapat berjalan lancar," ungkapnya, dalam rilis yang diterima Dewiku.com, Kamis (10/12/2020).

Baca Juga: Mewahnya Chuck 70 De Luxe Squared Bertatah Kristal Swarovski dari Converse, Cewek Pasti Suka!

Guna memenuhi permintaan konsumen yang kian meningkat, tahun ini ZALORA memiliki gudang baru dengan luas dan kapasitas dua kali lebih besar dari sebelumnya.

CEO ZALORA Indonesia, Anthony Fung, memeriksa persiapan ZALORA 12.12 HARBOLNAS. (Istimewa/ZALORA Indonesia)

Kemeriahan ZALORA 12.12 HARBOLNAS berlangsung mulai dari 1 - 17 Desember 2020. ZALORA memprediksi jumlah pesanan akan meningkat lebih dari 100% di banding tahun sebelumnya. Hal itu melihat popularitas tren belanja online yang meningkat karena anjuran di rumah saja dalam situasi pandemi.

ZALORA menambah jumlah tenaga kerja 10 kali lipat agar dapat mempercepat proses pengiriman pesanan ke pelanggan. Dalam menghadapi ZALORA 12.12 HARBOLNAS, dipersiapkan pula tim customer service yang siap membantu agar para pelanggan setia dapat merasakan pengalaman berbelanja yang mudah, nyaman, dan menyenangkan.

Baca Juga: Waspada! 5 Hal Ini Bisa Bikin Kamu Terjerumus Narkoba

Pelanggan dapat menghubungi tim customer service ZALORA melalui e-mail, ZALORA chat di website/aplikasi ZALORA, Facebook Chat, Instagram Direct Message, telepon, ataupun virtual chatbot berbasis AI di website/aplikasi ZALORA yang tersedia 24 jam

Anthony Fung mengatakan, "Tim ZALORA Indonesia selalu bersemangat menyambut 12.12 HARBOLNAS, kini sudah 9 tahun kami berpartisipasi dalam perayaan pesta diskon terbesar akhir tahun ini. Kami sangat optimis dengan semua yang sudah kami persiapkan tahun ini serta penawaran-penawaran menarik yang kami berikan kepada konsumen."

"Dengan bekal persiapan yang sudah dilakukan seperti persediaan stok dari brand dengan memastikan quality control, sampai ke jasa pengiriman,12.12 Harbolnas di tahun ini bahkan akan jauh lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya."

Baca Juga: 20 Pantun Gombal, Bikin Orang Tersayang Salah Tingkah Parah

"Melihat survei Nielsen Indonesia pada Harbolnas 2019 lalu mencatat transaksi masyarakat terus meningkat, dan angka yang sama diproyeksikan akan diraup tahun ini. Hal ini menjadi bukti animo masyarakat menyambut pesta belanja akhir tahun begitu tinggi sehingga kami pun berusaha menyiapkan semuanya dengan matang," ujarnya menjelaskan.

lifestyle

20 Pantun Gombal, Bikin Orang Tersayang Salah Tingkah Parah

Coba pakai pantun gombal untuk hati orang tersayang.

lifestyle

Apa Itu Perjanjian Pisah Harta? Dilakukan Sandra Dewi dan Harvey Moeis

Sebelum menikah, Sandra Dewi dan Harvey Moies membuat perjanjian pisah harta.

lifestyle

Fokus Main Voli di Korea, Megawati Hangestri Sempat Kangen Makanan Ini

Megawati Hangestri ungkap makanan dan minuman yang bikin kangen Indonesia.

lifestyle

Bilqis Jadi Murid Sekolah Elit, Intip Bekal Makanan yang Disiapkan Ayu Ting Ting

Anak Ayu Ting Ting, Bilqis Khumairah Razak bersekolah di Kinderfield Highfield School.

lifestyle

Prilly Latuconsina Punya Kebun Organik, Begini Cara Merawatnya

Bagaimana cara merawat kebun organik seperti yang dimiliki Prilly Latuconsina?