Dewiku.com - Video seorang tukang cukur asal Spanyol yang ikut memotong rambut hingga botak tengah menjadi viral di media sosial. Tukang cukur tersebut ternyata hendak memberikan dukungan kepada rekan kerja yang mengidap kanker.
Melansir Daily Mail, Joel Ortega merupakan seorang tukang cukur asal Spanyol di salon bernama Lords and Barber. Salah satu rekan kerjanya yang bernama Neftali Martin kini tengah menjalani pengobatan kanker.
Seperti diketahui, pengobatan kemoterapi menimbulkan efek samping rambut rontok. Oleh karenanya, banyak yang memilih untuk mencukur rambut hingga habis sebelum menjalani terapi.
Pada video yang dibagikan, Joel Ortega tampak sedang membantu Martin untuk mencukur rambut hingga botak.
Setelah selesai, Joel terdengar berkata "kau tak sendiri", lalu ikut mencukur rambutnya hingga habis. Joel juga berjanji untuk terus mencukur botak rambutnya selama pengobatan masih berlangsung.
"Untukku, Joel bukan cuma rekan kerja. Dia adalah saudara," ujar Neftali Martin.
Aksi solidaritas Joel itu sukses membikin Martin terharu hingga menangis. Tak hanya itu, beberapa tukang cukur lain di Lords and Barber juga melakukan hal serupa.
Lewat unggahan TikTok milik salon tersebut, terlihat ada tiga tukang cukur lainnya yang ikut memotong rambut hingga botak demi mendukung Martin.
"Kami ingin melalui jalan ini denganmu, bersama-sama seperti yang kita lakukan selama ini. Kami ingin menunjukkan apa persahabatan yang sebenarnya, karena kami adalah satu," tulis akun TikTok Lords and Barber.
Sejak dibagikan, unggahan video tersebut menjadi viral. Tidak sedikit warganet yang turut terharu melihat persahabatan para tukang cukur itu.
Baca Juga
-
Gracia Indri Jalani Diet Ketat, Kaget Sendiri Lihat Hasilnya
-
7 Tips agar Tetap Semangat Bekerja saat Puasa, Salah Satunya Hindari Kafein
-
Sudah Jadi Mantan, Wanita Ini Pilih Cinta Pertamanya sebagai Ahli Waris
-
Disebut Beda Banget, Perubahan Penampilan Wika Salim Bikin Warganet Kaget
-
Batal Syahdu, Wanita Ini Malah Dapat Kado Tunangan Tak Terduga dari Kucing
-
Mau Selingkuh di Hotel, Pria Ini Kaget Malah Kepergok Ayah Pacarnya
"Kalian semua mendapat rasa hormatku," ungkap seorang warganet.
Seorang warganet juga berkomentar, "Ini adalah dukungan terbaik yang bisa mereka berikan untuknya dan untuk memahami apa yang terjadi. Tuhan memberkati kalian."
"Kalian adalah teman sesungguhnya dan setia pada arti pertemanan. Menakjubkan," komentar warganet lainnya.
"Ini tim yang menakjubkan," puji warganet lain.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?