Dewiku.com - Penyanyi asal Brasil bernama MC Kevin meninggal saat hendak kabur pasca selingkuh. MC Kevin jatuh dari balkon karena takut kepergok istri telah selingkuh.
Melansir Daily Mail, MC Kevin meninggal pada hari Minggu, 16 Mei 2021 waktu setempat. Ia sempat dibawa ke rumah sakit tapi nyawanya sudah tak terselamatkan.
Menurut keterangan yang ada, MC Kevin kala itu sedang bersama temannya yang bernama Victor Fontenelle. Mereka juga bertemu model bernama Bianca Domingues.
Mereka bertiga bertemu di Brisa Barra Hotel di Rio De Janeiro. Menurut Victor dan Bianca, saat itu ketiganya memang sempat bercinta di kamar 502.
Setelahnya, MC Kevin dan Bianca sempat keluar ke balkon. Namun, pria 23 tahun tersebut panik ketika ada yang mengetuk pintu dan mengira dirinya kepergok istri.
Takut ketahuan selingkuh, MC Kevin mencoba melompat ke balkon yang terletak satu lantai di bawah kamarnya. Nahas, ia terpeleset dan jatuh setinggi lima lantai tepat di sebelah kolam renang.
MC Kevin sendiri baru saja menikah pada 28 April 2021 lalu. Istrinya merupakan seorang pengacara kriminal bernama Deolane Bezzera.
Saat kejadian, Bezzera menginap di kamar 1302. Ia juga sempat mencari suaminya karena telepon dan pesan darinya tidak dibalas.
Di sisi lain, insiden tragis yang menimpa MC Kevin sempat direkam tamu hotel. MC Kevin juga langsung dilarikan ke Rumah Sakit Miguel Couto tetapi kemudian dinyatakan tewas.
Tidak hanya itu, penyanyi ini dilaporkan mengalami dua kali serangan jantung selama masih berada di ambulans dalam perjalanan ke rumah sakit.
Baca Juga
-
Wanita Ini Sudah Yakin Pacar Selingkuh, Barang Buktinya Malah Bikin Ngakak
-
Auto Batal Nikah, Curhat Wanita Tahu Calon Suami Ternyata Dibayar Orangtua
-
Dulu Ketagihan, Wanita Ini Berujung Menyesal Oplas hingga Rp1,4 Miliar
-
Sampai Beli Gaun, Wanita Ini Totalitas Palsukan Pernikahan demi Tipu Mantan
-
Sudah Melahirkan Anak ke-11, Ibu Ini Ungkap Ambisi Ingin Punya 14 Anak
-
Viral Pria Poligami Akur dengan 3 Istri, Jadwal Tidurnya Bagi-Bagi
Pasca insiden itu, selingkuhan MC Kevin dan istrinya dikabarkan terlibat baku hantam di kantor polisi.
Sementara, MC Kevin juga diduga sempat bertengkar dengan istrinya setelah melakukan pertunjukan pada Sabtu malam.
Jenazah MC Kevin telah dimakamkan pada Selasa (18/5/2021) di Parque dos Pinheiros Cemetery di Sao Paulo, Brasil.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian