Dewiku.com - Momen pengantin melempar buket bunga kini banyak dilakukan dalam acara pernikahan di Indonesia. Bahkan, ini adalah salah satu bagian yang paling dinanti para tamu.
Bukan tanpa alasan, orang yang mendapat buket bunga dari pengantin dipercaya segera menyusul ke jenjang pernikahan. Akibatnya, tak sedikit yang lantas berebut.
Namun, tidak semua orang mau mendapatkan buket bunga dari pengantin. Contohnya terlihat dalam aksi kocak wanita ini.
Lewat unggahan TikTok, akun @ekyahar berbagi momen saat lempar buket bunga. Pada video, pasangan pengantin terlihat siap melempar buket ke arah tamu.
Setelah buket dilempar, terlihat para tamu yang sibuk berebut. Namun, wanita ini memilih berdiri di belakang dan cuma menyaksikan.
Tak cuma itu, wanita ini bahkan sibuk minum es cendol sambil memakai kacamata hitam. Aksinya yang kelewat santai tersebut kemudian menjadi sorotan.
"Definisi mati rasa," imbuh tulisan caption video.
Video milik @ekyahar tersebut lalu menjadi viral dan telah ditonton hingga 5,7 juta kali/ Selain itu, warganet ramai meninggalkan komentar pada video tersebut setelah melihat aksi kocak sang wanita.
"Memang es cendol nggak ada duanya ya Mbak, seger dah," komentar seorang
"Nanti beli sendiri bunganya sekalian rukonya," celetuk warganet lain.
Baca Juga
-
Demi Pernikahan Lancar, Wanita Ini Sewa Pria Untuk Jadi Pasangan Ibu Mertua
-
Bedakan Hidangan Tamu Sesuai Besar Kado, Pengantin Ini Tuai Kritikan Pedas
-
Tak Boleh Cuti, Kisah Sedih Pengantin Wanita Duduk di Pelaminan Tanpa Suami
-
Totalnya Rp100 Juta, Viral Pengantin Ingin Tampil Bak Putri saat Resepsi
-
Cerita Wanita Dapat Tawaran Menikah Berhadiah 200 Unta, Diterima Nggak ya?
-
Hampir 70 Tahun Menikah, Kisah Haru Nenek Baru Bisa Pakai Gaun Pengantin
"Aku suka gayamu Mbak," tulis warganet lainnya.
Ada juga warganet yang berkomentar, "Ntar temennya sibuk nikah, dianya sibuk jualan cendol."
"Ntar tiba-tiba dia yang nikah duluan wkwk," tebak warganet lain.
Sementara itu, video terkait sudah disukai hingga 633 ribu kali sejak dibagikan oleh akun @ekyahar di TikTok.
Video lempar buket bunga saat pernikahan sendiri memang sering viral di TikTok dan masuk ke lini masa FYP (For Your Page). Sebelumnya, ada video pengantin yang kelewat bersemangat melempar buket bunga hingga mengenai lampu juga sempat viral.
Kemudian, ada juga momen tamu undangan yang nyaris terjatuh ketika berebut buket bunga hingga tak sengaja memeluk pihak wedding organizer. (*Amertiya Saraswati)
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?