Dewiku.com - Ada banyak rintangan yang harus dihadapi seorang ibu saat sedang hamil. Selain mengalami morning sickness hingga ngidam, ibu hamil juga mengalami kenaikan berat badan.
Demi memahami perasaan seorang ibu hamil, seorang pria bernama Maitland Hanley menjadi viral di media sosial. Menyadur Mirror, pria ini memang baru saja punya anak.
Lewat unggahan di TikTok @maitlandhanley, pria ini melakukan percobaan untuk memahami rasanya menjadi ibu hamil. Maitland menggunakan buah semangka dan melon untuk memahami sulitnya masa-masa kehamilan.
Pada videonya yang viral, Maitland terlihat sedang berbaring di atas kasur. Ia juga menggunakan buah semangka yang dililitkan di perut untuk meniru baby bump.
Tak hanya itu, Maitland juga melilitkan dua buah melon di dadanya. Setelah itu, pria ini mencoba untuk bangun tidur.
Awalnya, Maitland mengira ia tetap bisa bangun dengan mudah. Namun, pria tersebut terlihat kesulitan untuk duduk.
Maitland bahkan mencoba untuk mengayunkan kakinya ke tepi kasur dan berguling. Namun, ia tetap kesulitan untuk bangun tidur tanpa bantuan.
"Aku pikir ini akan lebih mudah," ucap Maitland di akhir video tersebut.
Tak hanya mencoba bangun tidur, Maitland juga melakukan berbagai aktivitas sehari-hari dalam keadaan 'hamil'.
Pada video lainnya, pria ini terlihat berusaha memakai sepatu saat hamil. Ia juga mencoba berolahraga, keluar dari bathtub, naik mobil, hingga berjalan-jalan.
Baca Juga
-
Kisah Wanita yang Baru Bisa Pakai Celana di Umur 27, Awalnya Nggak Pede
-
Viral Pria Asyik Lakukan Ini di Resepsi Pernikahan, Istrinya sampai Bete
-
Bermerek dan Mahal, Baju Renang Nikita Mirzani Malah Picu Komentar Julid
-
Bisa Jadi Pertanda Adanya Teman Bermuka Dua, Berikut 5 Arti Mimpi Serigala
-
6 Tanda Teman Toksik Bikin Makan Hati, Lebih Baik Tinggalkan Saja
-
Berdasarkan Zodiak, Berikut Rekomendasi 12 Warna Rambut Paling Menawan
Selain itu, Maitland juga tidak malu berpura-pura ngidam dan membeli makanan dalam keadaan hamil. Aksinya itu pun menjadi sorotan.
Sejak dibagikan, video Maitland tersebut telah viral ditonton hingga 15,9 juta kali. Selain menghibur, kontennya tersebut juga panen pujian dari warganet.
"Wanita adalah pahlawan," tulis salah satu komentar yang turut bersimpati.
"Kau seharusnya berguling, kau tidak bisa melempar dirimu atau kau akan menarik ototmu sendiri," saran komentar lain saat melihat Maitland kesulitan bangun.
"Aku juga seperti ini saat hamil anak kembar. Seperti kura-kura di punggungnya."
"Kau berpikir ini akan mudah..."
"Apa pun itu, hormati perempuan karena perempuan adalah yang terhebat," tambah komentar lain.
Video pria yang pura-pura hamil dengan menggunakan buah semangka tersebut juga sudah disukai hingga 2 juta kali. Selain itu, warganet sudah meninggalkan lebih dari 6,8 ribu komentar di video milik Maitland.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian