Dewiku.com - Dekorasi dapat menjadi salah satu unsur penting di hari pernikahan. Tentunya, setiap pengantin ingin dekorasi yang sesuai impian.
Harga dekorasi pernikahan sendiri tidak bisa terbilang murah. Bahkan, tidak sedikit pengantin yang rela membayar puluhan juta.
Belum lama ini, seorang wanita membagikan curhatannya seputar dekorasi pernikahan. Meski sudah membayar mahal, wanita ini dikecewakan.
Lewat unggahan akun TikTok @delaasfarina, wanita ini mengungkap jika ia sudah membayar hingga Rp33 juta agar pesta pernikahan berjalan sesuai impian.
"Dekor 33 juta, nggak sesuai dengan ekspektasi, dan nggak ada rincian atau total di awal. Padahal pakai vendor temen sendiri," ungkapnya.
Pada video unggahannya, wanita ini menunjukkan bahwa ia menggelar pesta pernikahan secara outdoor. Ia pun berharap akan mendapat banyak dekorasi bunga di venue pernikahan.
"Padahal temen aku tahu keadaan keuangan aku sedang gimana," tambah curhatan wanita ini.
"Venue dekoran cuma di pelaminan, bunga sedikit, padahal tambahan bunga hidup sampai Rp5 juta," lanjutnya.
Meski sudah membayar mahal untuk bunga, area di depan pelaminan tampak sepi. Begitu pula dengan area jalan setapak di venue pernikahan.
"Di jalan kosong, taman pelaminan kosong, dan apa yang dijanjikan nggak sesuai," tulisnya dalam video.
Baca Juga
-
Keren! Brand K-Beauty di Indonesia Ini Ingin Mendobrak Standar Kecantikan
-
Cantiknya Autentik, Lip Glass Ini Jadi Solusi Instan Masalah Bibir Gelap
-
3 Tips Touch Up Kilat Nggak Pakai Lama, Tampak Fresh Sepanjang Hari
-
Bikin Bangga, Brand Lokal Ini Perkenalkan Produk Anak Bangsa ke Pasar Dunia
-
Cara Mendapatkan Wajah Glowing dan Sehat, Jangan Abaikan 4 Hal Ini
-
Viral Pengantin Bagikan Alat Rapid Test Gratis, Tamu Diminta Tes Mandiri
Wanita pemilik akun @delaasfarina ini pun mengaku kecewa karena momen sekali seumur hidupnya tidak berjalan sesuai harapan.
Lewat kolom komentar, tidak sedikit warganet yang turut membagikan curhatan sekaligus bersimpati melihat hasil dekorasi yang jauh dari harapan.
"Asli kecewa pake jasa temen sendiri tuh. Terus kayak nggak merasa bersalah, bukannya profesional malah zonk," tulis salah satu komentar setuju.
"Lokasi di mana nih kak? Bunga asli Rp5 juta harusnya udah rame banget tuh bunganya. Suami saya juga usaha dekor soalnya."
"Maaf kak tapi buat harga 33 juta + 5 juta itu bener-bener sepi banget, kalau aku udah nangis."
"Emang kalau milih vendor jangan sama yang kita kenal jadi kalau apa-apa kita sungkan. Mending sama orang nggak dikenal sekalian soalnya pernah ngerasain kecewa juga," tambah warganet memberi saran.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian