Rabu, 12 Maret 2025
Hiromi Kyuna : Kamis, 31 Agustus 2023 | 16:42 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Dewiku.com - Luna Maya baru saja merayakan ulang tahun ke-40 tahun di Bali. Ulang tahun kali ini cukup spesial lantaran wanita berdarah Austria Indonesia itu menggelar pesta bertajuk Lunachella.

Tya Ariestya, salah satu selebriti yang hadir dalam acara tersebut, membongkar apa saja fasilitas yang disediakan di Lunachella. Hal itu ia bagikan melalui akun TikTok tya_ariestya.

"Ada apa aja di ulang tahunnya Kak Luna?" Kata Tya Ariestya di awal video.

Acara tersebut ternyata digelar secara outdoor di atas rerumputan hijau. Beragam kuliner disajikan di gerobak kayu untuk menjamu para tamu.

Sajian yang bebas diambil oleh tamu di antaranya seperti es kelapa segar, sate ayam, es krim, hingga nasi campur. Tak hanya itu, Luna Maya juga menghadirkan sajian dari Das Bistro, salah satu restoran terkenal di Bali.

Kemudian, para tamu juga bisa menikmati pijat, face painting, hingga nail art gratis. Tersedia pula claw machine, live DJ, photobooth, dan juga karaoke.

Di momen ini, Luna Maya juga terlihat beberapa kali menunjukkan kemesraannya dengan sang kekasih, Maxime Bouttier. Keduanya tampak bernyanyi di atas panggung sambil berpelukan hangat.

Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi video tersebut.

"Pengen jadi temannya Luna Maya," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. "Kalau gue diundang, gue bakalan minta pijat terus nggak mau pindah," ujar warganet ini.

"Waktunya kamu bahagia, Luna," tulis warganet lain di kolom komentar.

Sementara itu, hanya dalam 4 jam setelah diunggah, video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 104 ribu kali di TikTok.

Bagaimana pendapat Anda tentang Lunachella dalam rangka perayaan ulang tahun ke-40 Luna Maya?

BACA SELANJUTNYA

Tiup Lilin di Ultah ke-40, Luna Maya Makin Bersinar dengan Tas Rp54 Jutaan!